J.K Rowling, Siap Luncurkan Novel Baru
Sabtu, 25 Februari 2012 – 08:47 WIB
LONDON - Harry Potter dan J.K. Rowling adalah dua hal yang tidak bisa dipisahkan. Sebab, Rowling-lah tokoh di balik sosok penyihir cilik yang hadir dalam tujuh buku dan film yang digandrungi dunia tersebut. Namun, itu tidak membuat Rowling puas. Penulis 46 tahun tersebut ingin mencoba sesuatu yang berbeda. Karena itu, dia siap merilis novel fiksi untuk pembaca dewasa. Tentu saja itu adalah kabar yang sangat menggembirakan bagi penggemar karya Rowling. Apalagi, dia belum meluncurkan buku lain setelah buku terakhir Harry Potter yang dirilis 2007 dan film terakhirnya yang dilepas tahun lalu.
"Saya sangat menikmati saat menulisnya (Harry Potter). Tetapi, buku saya yang baru akan berbeda dari serial Harry Potter," katanya, seperti dikutip BBC kemarin.
Baca Juga:
Menurut dia, kesuksesan buku penyihir cilik yang terjual hingga 450 juta eksemplar di seluruh dunia itulah yang membuka peluang bagi dirinya untuk mengeksplorasi imajinasinya. Belum diketahui apa judul buku tersebut dan kapan dirilis.
Baca Juga:
LONDON - Harry Potter dan J.K. Rowling adalah dua hal yang tidak bisa dipisahkan. Sebab, Rowling-lah tokoh di balik sosok penyihir cilik yang hadir
BERITA TERKAIT
- Isbat Nikah Mahalini dan Rizky Febian Ditolak, Pengadilan Agama Beberkan Fakta
- Ini Alasan D'MASIV Selalu Terima Tawaran Tampil di Malam Tahun Baru
- Respons Wenny Ariani Setelah Rezky Aditya Bersedia Tes DNA
- Dituduh Pacaran dengan Berondong, Dewi Perssik Sampaikan Sindiran
- Maafkan Ayus dan Nissa Sabyan, Ririe Fairus: Sudah Masa Lalu
- 3 Berita Artis Terheboh: Sheila on 7 Rilis Memori Baik, Dewi Perssik Pacari Berondong?