JK Siap Mengantar Khofifah ke Mega
Minggu, 10 Maret 2013 – 09:56 WIB

JK Siap Mengantar Khofifah ke Mega
Dikatakan, skema Khofifah-Bambang D.H. juga dipercaya sebagian kubu di internal PDIP sebagai kombinasi pasangan calon yang sanggup melawan incumbent. "Tapi, juga ada sejumlah nama lain. Seperti Djarot Saiful Hidayat (mantan wali kota Blitar), Said Abdullah, dan sejumlah nama lainnya," terangnya.
Baca Juga:
Dengan mengusung Khofifah, partai berlambang banteng moncong putih tersebut harus rela kadernya menjadi cawagub saja. Namun, bagi Saleh, itu tidak masalah. "Sejak awal skenarionya kan seperti itu. Soal ketakutan ditinggal lagi, kan bisa dicari personal guarantee," tambahnya.
Di bagian lain, kedatangan JK kemarin dikawal Wakil Bendahara Umum DPP Partai Golkar Ridwan Hisjam. Dalam kesempatan kemarin, Ridwan bicara soal rekomendasi Partai Golkar yang masih belum jelas. "Pokoknya, seperti yang diucapkan ketua umum (Aburizal Bakrie, Red), arah dukungan masih bisa ke mana-mana. Bisa ke Pakde (Soekarwo, Red), juga bisa ke Khofifah, atau ke siapa pun juga," ucap mantan ketua DPD Partai Golkar Jatim tersebut.
Ridwan mengatakan bahwa Partai Golkar juga berharap agar setidaknya cawagub masih dari partai berlambang pohon beringin tersebut. "Bisa saya atau bisa Pak Rendra (Bupati Malang Rendra Kresna, Red) atau Pak Martono atau Pak Gatot Sudjito. Banyak calonnya," terang dia.
SURABAYA - Ketua Umum PP Muslimat NU Khofifah Indar Parawansa, tampaknya, benar-benar all-out untuk bisa maju dalam Pilgub Jatim 2013. Setelah mengaku
BERITA TERKAIT
- Gus Khozin Kritik Tugu Titik Nol IKN yang Viral di Medsos
- Tuntut Keadilan, Ratusan Kader Gerindra Banggai Gelar Aksi di Polres
- Kepala Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi Bakal Direshuffle?
- Isu Matahari Kembar Diredakan Muzani, Bukan Dasco Apalagi Hasan Nasbi, Tumben
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Ahmad Sahroni: Masih Dini untuk Bicara Pilpres
- Sahroni Nilai Pertemuan Sespimmen Polri dengan Jokowi Kurang Pas, Begini Alasannya