JK Yakin Venue Asian Games di Palembang Kelar Desember
jpnn.com, PALEMBANG - Wakil Presiden Jusuf Kalla optimistis pembangunan venue Asian Games 2018 di Palembang, Sumatera Selatan, segera rampung.
Pria yang karib disapa JK itu sudah melihat langsung progres pembangunan venue di Kompleks Jakabaring Sport City (JSC), Kamis (7/12).
Venue yang ditinjau, antara lain, boling, menembak, voli pantai, dan Stadion Gelora Sriwijaya.
JK juga melihat sarana dan prasarana seperti pembangunan rusunami.
Usai berkeliling, Kalla makin optimistis Asian Games 2018 di Palembang bisa sukses.
JK menilai Palembang siap menyelenggarakan pesta olahraga empat tahunan tersebut.
“Melihat progres pembangunan, saya yakin semua venue selesai Desember tahun ini. Kecuali venue tenis yang baru mulai dibangun dan diperkirakan Juni 2018 baru selesai,” ujar JK.
Ketua Dewan Pengarah Panitia Pelaksana Asian Games 2018 itu berharap tidak ada tunggakan dalam pembangunan venue.
Wakil Presiden Jusuf Kalla optimistis pembangunan venue Asian Games 2018 di Palembang, Sumatera Selatan, segera rampung.
- Antisipasi Kemacetan saat Nataru, Gapasdap Minta Pemerintah Tambah Dermaga di Merak-Bakauheni
- Mulai 20 November 2024, Lion Air Buka Rute Palembang - Denpasar
- Konon Inilah Penyebab Pengangguran di Palembang
- Tekan Stunting, Pemkot Palembang Luncurkan Dapur Sehat
- Ini Penyebab Cuaca Panas Ekstrem di Palembang
- Eddy Santana Singgung Sumsel yang Kaya tetapi Rakyatnya Miskin