JK Yakin Venue Asian Games di Palembang Kelar Desember
jpnn.com, PALEMBANG - Wakil Presiden Jusuf Kalla optimistis pembangunan venue Asian Games 2018 di Palembang, Sumatera Selatan, segera rampung.
Pria yang karib disapa JK itu sudah melihat langsung progres pembangunan venue di Kompleks Jakabaring Sport City (JSC), Kamis (7/12).
Venue yang ditinjau, antara lain, boling, menembak, voli pantai, dan Stadion Gelora Sriwijaya.
JK juga melihat sarana dan prasarana seperti pembangunan rusunami.
Usai berkeliling, Kalla makin optimistis Asian Games 2018 di Palembang bisa sukses.
JK menilai Palembang siap menyelenggarakan pesta olahraga empat tahunan tersebut.
“Melihat progres pembangunan, saya yakin semua venue selesai Desember tahun ini. Kecuali venue tenis yang baru mulai dibangun dan diperkirakan Juni 2018 baru selesai,” ujar JK.
Ketua Dewan Pengarah Panitia Pelaksana Asian Games 2018 itu berharap tidak ada tunggakan dalam pembangunan venue.
Wakil Presiden Jusuf Kalla optimistis pembangunan venue Asian Games 2018 di Palembang, Sumatera Selatan, segera rampung.
- Pemkot Palembang Buka 10 Ribu Tabungan Gratis untuk Pelajar
- Bocah di Palembang Terseret Banjir dan Tenggelam, Begini Kejadiannya
- Bocah Tenggelam di Aliran Bendungan Sukajaya Palembang, Tim SAR Langsung Bergerak
- Tafsir Iqra
- Romadhan Jadi Tersangka Kecelakaan Speedboat di Sungai Musi, Sebuah Fakta Terungkap
- WNA China Tewas Kecelakaan di Sungai Musi, Dokter Forensik Ungkap Temuan Ini