JMFW 2024 Jadi Ajang Pembuktian Anak-Anak Vokasi di Industri Fesyen 

JMFW 2024 Jadi Ajang Pembuktian Anak-Anak Vokasi di Industri Fesyen 
Koleksi busana karya talenta-talenta vokasi ditampilkan di ajang Jakarta Muslim Fashion Week (JMFW) 2024. Foto Humas Kemendikbudristek

jpnn.com, JAKARTA - Jakarta Muslim Fashion Week (JMFW) 2024 berlangsung semarak. Selain pesertanya lebih banyak dibandingkan tahun sebelumnya, koleksi busana karya talenta-talenta mode dari satuan pendidikan vokasi sangat memukau pengunjung.

Direktur Jenderal (Dirjen) Pendidikan Vokasi Kiki Yuliati yang mengenakan salah satu desain dari siswa SMK NU Banat Kudus mengaku bangga melihat 72 koleksi busana yang menonjolkan ciri khas daerah masing-masing.

"Melihat karya anak-anak pendidikan vokasi ini, kami optimistis makin banyak dunia usaha dan duni industri (DUDI) yang tertarik," kata Dirjen Kiki seusai parade JMFW 2024 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD Tangerang, Banten, Sabtu (21/10).

Dirjen Kiki Yuliati dan Sekretaris Jenderal Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), Suharti, turut tampil di atas catwalk JMFW 2024. Bak peragawati keduanya tampil apik mengenakan busana rancangan siswa SMK.

Menurut Dirjen Kiki, panggung JMFW 2024 menunjukan bahwa pendidikan vokasi menyimpan potensi besar dalam mendorong kemajuan industri fesyen melalui kolaborasi dengan dunia usaha dan industri. 

“Tujuan kami adalah memberikan pengalaman berharga kepada para siswa sekaligus memperkenalkan kepada masyarakat bahwa anak-anak SMK, anak-anak vokasi itu bisa menghasilkan karya-karya yang diakui industri, dunia fesyen,” terang Dirjen Kiki. 

Lebih lanjut, dikatakannya bahwa Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi terus meningkatkan relevansi pendidikan vokasi dengan dunia industri, termasuk industri busana muslim yang sedang berkembang di Indonesia. 

Dirjen Kiki menambahkan dari keikutsertaan satuan pendidikan vokasi tahun lalu, beberapa produk busana SMK sudah masuk ke katalog komersial dan mendapatkan buyer.

JMFW 2024 menjadi ajang pembuktian anak-anak vokasi di industri fesyen dalam negeri maupun global 

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News