Jo In Sung Bakal Bintangi Film Baru

jpnn.com - JO IN SUNG akan kembali membintangi film sejarah untuk pertama kalinya dalam sembilan tahun sejak "A Frozen Flower."
Film terbaru Jo In Sung ini berjudul Ansi City.
"Jo In Sung akan memainkan peran utama dalam film tersebut dan kami akan mulai syuting pada bulan Agustus mendatang," kata jubir Ansi City, seperti dilansir laman Soompi.
Ansi City akan menjadi proyek berskala besar yang menceritakan pertempuran 88 hari antara tentara Tang Taizong dan tentara Goryeo, yang dipimpin oleh Jenderal Yang Manchun.
Aktor tersebut akan memainkan peran Jenderal Yang Manchun dalam film ini.
Jenderal Yang Manchun adalah komandan Ansi City yang heroik dan rela menyerahkan segalanya untuk melindungi negaranya
"Saya sangat senang menerima tawaran peran ini karena saya merasa bahwa skenario tersebut benar-benar mencerminkan apa yang bisa dilakukan seorang pemimpin yang kuat dan bijaksana untuk negara mereka. Pesan yang dimiliki film ini sangat hebat dan memberikan tampilan baru ke dalam sejarah kita. Hanya berpikir tentang pertempuran berskala besar yang sedang kami bangun membuatku bersemangat," pungkas In Sung.(fny/jpnn)
JO IN SUNG akan kembali membintangi film sejarah untuk pertama kalinya dalam sembilan tahun sejak "A Frozen Flower."
Redaktur & Reporter : Fany
- Mark Pattie Kembali Hadirkan Karya Ciptaan Ria Prawiro, Cinta Abadiku
- Begini Kondisi Terkini Nikita Mirzani di Tahanan
- Zara Leola Rilis Hilang Tapi Ada, OST Serial Drama Saudade
- Rumah Keluarga Terendam Banjir, Ziva Magnolya Turun Tangan Membersihkan
- Lewati Ramadan Tanpa Istri, Baim Wong: Aman Aman Saja
- Seru Banget, Raissa Ramadhani Buat Sesi Curhat Bersama Penggemar