Joan Mir Juara Dunia MotoGP 2020, Kado Paling Manis di 100 Tahun Suzuki
jpnn.com, VALENCIA - MotoGP Valencia 2020 menjadi catatan tersendiri bagi tim Suzuki.
Sejarah baru dicatatkan pembalapnya Joan Mir pada balapan hari ini, Minggu (15/11).
Pada seri ke-13 ini, Joan Mir mengunci titel juara dunia MotoGP 2020 usai menuntaskan balapan di Sirkuit Ricardo Tomo.
Padahal Joan Mir tidak naik podium dan hanya finis di urutan tujuh.
Kendati demikian, Joan Mir sudah cukup mengumpulkan poin yang membuat dirinya tak bisa dikejar.
Pasalnya, balapan dunia musim ini hanya menyisakan satu seri lagi yakni MotoGP Portugal.
Sementara itu, catatan poin Joan Mir unggul 29 poin dari Franco Morbidelli yang kini naik ke urutan kedua klasemen usai memenangi balapan seri ke-13 ini.
Kesuksesan Joan Mir merebut titel juara dunia menjadi kado paling manis ketika Suzuki merayakan hari jadinya ke-100 tahun.
MotoGP Valencia 2020 menjadi catatan tersendiri bagi tim Suzuki dan pembalapnya Joan Mir.
- Ikhtiar Suzuki Dorong Penjualan di GJAW 2024
- GJAW 2024, Suzuki Jimny 5-door Rhino Edition Hanya Dipasarkan 100 Unit, Buruan!
- Varian Khusus Suzuki Jimny Arctic, Harga Setengah Miliar
- Suzuki Kembangkan Wagon R Hybrid, Harga di Bawah Rp 150 Juta
- Suzuki Beri Sinyal Tak Akan Hadirkan Jimny dalam Versi Listrik dan Hybrid
- Resmi Diperkenalkan, Mobil Listrik Pertama Suzuki eVitara Mulai Dijual Tahun Depan