Joan Mir Ogah Pakai Nomor 1 di MotoGP 2021, Ini Alasannya 

Joan Mir Ogah Pakai Nomor 1 di MotoGP 2021, Ini Alasannya 
Pembalap Suzuki Ecstar Joan Mir. Foto: Crash

jpnn.com, JAKARTA - Juara dunia MotoGP 2020 Joan Mir mengonfirmasi akan tetap menggunakan nomor 36 di tim Suzuki GSX-RR untuk MotoGP 2021 ini.

Joan Mir tidak akan menggunakan nomor 1 sebagai haknya lantaran juara dunia pada musim lalu.

"Nomornya akan sama seperti biasanya, setia dengan nomor 36! Saya pikir akan sangat luar biasa menggunakan nomor 1, pengalaman unik dan mimpi," ujar Joan Mir seperti dikutip dari Crash, Minggu (13/2).

Menurutnya, dia tidak mau melepas begitu saja nomor yang telah dipakai sejak meniti karier hingga mendapatkan juara dunia Moto3 dan MotoGP.

"Saya percaya bahwa 36 ialah angka yang telah saya kerjakan dengan keras dan itu telah membawa saya ke posisi sekarang, memenangi dua kejuaraan dunia MotoGP dan Moto3," tutur pembalap asal Spanyol itu.

Dengan menggunakan nomor yang serupa, Joan Mir pun optimistis akan memenangi kembali juara dunia MotoGP pada musim ini.

"Ini tidak berarti jika saya tidak bisa melakukannya lagi. Saya tidak akan memilih nomor 1. Tapi untuk saat ini, nomor 36 angka yang mewakili kerja keras dan paling cocok," ucapnya.

Joan Mir memang bukan satu-satunya juara dunia MotoGP yang tidak menggunakan nomor 1 sebagai status juara bertahan.

Pembalap Suzuki Ecstar Joan Mir tidak akan menggunakan nomor 1, meski itu adalah haknya lantaran menjuarai balapan musim lalu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News