Joao Felix, Baru 19 Tahun Sudah Cetak Hat-trick di Liga Europa
jpnn.com, LISBON - Penyerang Benfica Joao Felix menjadi buah bibir leg pertama perempat final Liga Europa, Jumat (12/4) dini hari.
Pemain Portugal yang baru berusia 19 tahun itu mencetak hat-trick untuk kemenangan timnya atas Eintracht Frankfurt dengan skor 4-2 di Estadio da Luz.
Felix membukukan gol di menit ke-21 (penalti), 43 dan 54. Satu gol lainnya diciptakan Ruben Dias (50), itu juga berkat assist Felix.
Sementara dua gol tim tamu lahir dari Luka Jovic (40) dan Goncalo Paciencia (72).
Skor 4-2 memang belum membuat Benfica tenang. Pekan depan mereka akan menjadi tamu di Commerzbank Arena.
???? 19-year-old Benfica star João Félix = youngest player in history to score a #UEL hat-trick! ???????????? pic.twitter.com/30aetcL4oD
— UEFA Europa League (@EuropaLeague) April 11, 2019
Namun, nama Felix yang kabarnya sedang diincar Manchester United itu masuk buku rekor UEFA sebagai pencetak tiga gol termuda dalam sejarah Liga Europa atau yang dulu bernama Piala UEFA.
Joao Felix membukukan gol di menit ke-21 (penalti), 43 dan 54. Satu gol lainnya diciptakan Ruben Dias, itu juga berkat assist dari Felix.
- Valencia Vs Madrid: Bellingham Gagal Penalti, Gol Mbappe Batal, Vinicius Kartu Merah
- Barcelona jadi Lokasi Seri Terakhir MotoGP 2024, Ini Sebabnya
- Resmi! Seri Penutup MotoGP 2024 Berlangsung di Catalunya
- Reaksi Pecco Bagnaia Soal Pembatalan MotoGP Valencia 2024
- MotoGP Valencia 2024 Resmi Dibatalkan, Ada Seri Pengganti?
- Tegas! Marc Maquez Minta MotoGP 2024 di Valencia Dibatalkan