Joe Biden Mengumumkan Dirinya Sedang Senang
jpnn.com, JAKARTA - Calon Presiden Amerika Serikat (AS) dari Partai Demokrat Joe Biden mengumumkan bahwa dirinya dan sang istri, Jill Biden, negatif Covid-19.
Hal itu diumumkan Biden melalui akunnya di Twitter @JoeBiden pada Jumat (2/10).
Dalam unggahannya, Biden mengaku senang dirinya negatif Covid-19.
Pasalnya, pada Selasa (29/9), Biden mengikuti debat pertama pemilu presiden AS dengan Presiden AS Donald Trump yang positif Covid-19.
"Dengan senang hati saya laporkan bahwa Jill (Biden) dan saya dinyatakan negatif Covid-19," tulis Mantan Wakil Presiden AS itu dalam akun Twitternya.
Biden juga berterima kasih kepada para pendukung yang perhatian terhadap kesehatan dirinya.
"Terima kasih kepada semua orang atas pesan perhatian Anda. Saya harap ini menjadi pengingat: kenakan masker, jaga jarak sosial, dan cuci tangan," ujar Biden.
Sebelumnya diberitakan, Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump bersama sang istri Melania Trump positif Covid-19.
Calon Presiden Amerika Serikat dari Partai Demokrat Joe Biden menyampaikan pengumuman di Twitter.
- Ngebet Usir Imigran, Donald Trump Bakal Kerahkan Personel Militer
- Trump Bakal Menghukum Petinggi Militer yang Terlibat Pengkhianatan di Afghanistan
- Joe Biden Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh AS untuk Serang Rusia
- Pemerintahan Sederhana
- Lihat, Sikap Mayor Teddy Saat Prabowo Memperkenalkannya ke Joe Biden
- Dunia Hari ini: Trump Bertemu Biden untuk Mempersiapkan Transisi Kekuasaan