Joe Hart Sebut Pellegrini Seorang Juara
jpnn.com - MANCHESTER - Manuel Pellegrini langsung banjir pujian pada tugas pertamanya menukangi Manchester City. Pasalnya, pelatih asal Chili itu berhasil mempersembahkan dua tropi juara pada musim pertamanya menangani klub berjuluk The Citizens itu.
Gelar pertama ialah Capital One Cup. Pellegrini kembali menunjukkan sentuhan magisnya setelah mengantarkan City memenangi Premier League 2013/2014. Itu terjadi setelah The Citizens berhasil menggulung West Ham United dengan skor 2-0 (1-0) pada laga terakhir Premier League di Etihad Stadium, Minggu (11/5) malam WIB. Dua gol City dijaringkan Samir Nasri pada menit ke-36 dan Vincent Kompany (49).
Kemenangan itu membuat City mengoleksi 86 angka dari 38 pertandingan. Rinciannya ialah 27 kemenangan, lima hasil imbang dan enam kekalahan. City juga menahbiskan diri sebagai tim dengan agregat gol terbaik (102-37).
Kiper City, Joe Hart pun tak ragu melayangkan pujian pada mantan nahkoda Malaga dan Real Madrid itu. Sebab, Pellegrini sudah menunjukkan diri sebagai sosok jawara.
"Manuel Pellegrini adalah seorang juara. Dia yakin dengan apa yang dikerjakannya," tegas Hart setelah pertandingan di laman resmi Premier League. (jos/jpnn)
MANCHESTER - Manuel Pellegrini langsung banjir pujian pada tugas pertamanya menukangi Manchester City. Pasalnya, pelatih asal Chili itu berhasil
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PSS Vs Persebaya 3-1, Cek Klasemen Liga 1 di Sini
- Liga 1: Persib Gagal Raih 3 Poin di Kandang PSBS, Bojan Hodak Sentil Kinerja Wasit
- PSS Sleman Vs Persebaya 3-0 di Babak Pertama, Persib Belum Terkalahkan
- Live Streaming PSS Sleman Vs Persebaya: Misterius
- Van Dijk: Patrick Kluivert Pelatih Tenang, Harapan Baru Sepak Bola Indonesia
- Resmi, Herry IP Jadi Pelatih Ganda Putra Malaysia