Jojon Meninggal, Dikenang Sebagai Guru Pelawak
jpnn.com - JAKARTA -- Anggota DPR asal Partai Amanat Nasional (PAN) Eko Patrio ikut hanyut dalam kesedihan pasca meninggalnya Jojon. Politikus yang juga seorang pelawak menyatakan, Jojon patut diteladani oleh komedian lainnya.
"Beliau bukan hanya senior tapi juga adalah guru bagi saya dan pelawak-pelawak dan komedian di seluruh Indonesia," kata Eko di pemakaman Jojon di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Blender, Kebon Pedes Kota Bogor, Kamis (6/3).
Eko mengungkapkan, Jojon adalah sosok yang memberi pelajaran penting dalam perjalanan karir Patrio Grup. "Jojon juga merupakan sosok yang selalu menyemangati Patrio hingga saat ini," ujarnya.
Ia juga mengungkapkan, Jojon juga merupakan sosok serba bisa. Hal lain yang juga dikagumi olehnya adalah karena Jojon sangat jauh dari gosip.
"Jojon bisa menciptakan komedi yang variatif. Tidak ada lagi tokoh yang membanggakan seperti Jojon. Usianya sudah 64 tahun tapi tetap semangat," ungkap Eko. (abu/jpnn)
JAKARTA -- Anggota DPR asal Partai Amanat Nasional (PAN) Eko Patrio ikut hanyut dalam kesedihan pasca meninggalnya Jojon. Politikus yang juga seorang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Edward Akbar Curhat Rindu Anak, Kimberly Ryder: Tinggal Telepon
- Plafon Rumah Orang Tua Ambruk, Haykal Kamil Ungkap Kondisi Sang Ayah
- Lucunya Gempi Merengek Minta Ayam Goreng saat Rekaman Lagu Bareng Yura Yunita
- Istri Piet Pagau Meninggal Dunia, Keluarga Raffi Ahmad Turut Berduka
- Haykal Kamil Ungkap Kronologi Plafon Rumah Orang Tuanya yang Ambruk
- Vadel Badjideh Pengin Jadi Mantu, Nikita Mirzani Bilang Begini, Tegas!