Joko Driyono: Pemeriksaan Bagus Juga

jpnn.com, JAKARTA - Plt Ketua Umum PSSI Joko Driyono alias Jokdri berharap keterangan yang diberikan kepada Satgas Antimafia Bola dapat menjadi referensi kepada kepolisian.
"Secara umun saya merasa pemeriksaan ini bagus juga. Mudah-mudahan apa yang saya sampaikan menjadi referensi bagi kepolisian," ucap Jokdri usai menjalani pemeriksaan di Direksrimum Polda Metro Jaya, Kamis (24/1).
Jokdri menjalani pemeriksaan dari siang sampai malam. Tercatat Jokdri menjalani pemeriksaan sekitar 11 jam sejak pukul 11.00 sampai 22.00 malam..
Bagi Joko, pemeriksaan yang dilakukan sudah sesuai prosedur dan dia merasa sudah memberikan jawaban dengan mantap.
Pria asal Ngawi itu menginginkan polisi bisa mengambil kesimpulan dari hasil pemeriksaan kepadanya.(dkk/jpnn)
Plt Ketua Umum PSSI Joko Driyono alias Jokdri berharap keterangan yang diberikan kepada Satgas Antimafia Bola dapat menjadi referensi kepada kepolisian.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- AKBP Bintoro Juga Terlibat Kasus Penggelapan
- Resmob Polda Metro Jaya Tangkap 4 Begal di Bogor
- Polisi Bongoar Kasus Pengoplosan Elpiji di Bekasi & Jakarta, 5 Dokter Ditangkap
- Ini Kode yang Dipakai Pelaku Agar Bisa Ikut Pesta Seks Sesama Jenis di Jaksel, Oalah
- Info Terkini dari Kombes Ade Soal Kasus Pesta Seks Sesama Jenis di Jakarta Selatan
- Eks Kasat Reskrim Polres Jaksel Bakal Dipecat? Propam Periksa AKBP Gogo