Jokowi Absen, Prabowo jadi Presiden
Kamis, 18 Juli 2013 – 02:20 WIB

Jokowi Absen, Prabowo jadi Presiden
JAKARTA - Ketua Pusat Data Bersatu (PDB) Didik J Rachbini mengatakan, Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto berpeluang terpilih menjadi presiden pada tahun 2014. Syaratnya, Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo alias Jokowi tidak ikut Pemilihan Presiden (pilpres)
"Jika Jokowi tidak mencalonkan diri menjadi presiden maka Prabowo akan terpilih menjadi presiden," ujar Didik saat menyampaikan hasil survei PDB di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta, Rabu (17/7).
Baca Juga:
Berdasarkan hasil survei PDB yang dilakukan PDB dari tanggal 11-18 Juni 2013 terhadap 1.200 responden di 30 provinsi, Jokowi memiliki elektabilitas tertinggi sebagai calon presiden. Mantan Wali Kota Solo itu memiliki elektabilitas sebesar 29,57 persen.
Sementara Prabowo menguntit Jokowi di urutan kedua dengan elektabilitas 19,83 persen. "Jokowi hampir 30 persen. Karena itu kalau pemilihan umum dilakukan pada saat survei ini dilakukan maka Prabowo keok," ucap Didik.
JAKARTA - Ketua Pusat Data Bersatu (PDB) Didik J Rachbini mengatakan, Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto berpeluang terpilih menjadi
BERITA TERKAIT
- KBMI Akan Peringati May Day di Monas: Kami Ingin Menyampaikan Aspirasi Langsung kepada Prabowo
- Gubernur Lampung Dukung Gerakan Dapur Indonesia Jalankan Program MBG Rutin
- Seorang Pendaki Ditemukan Meninggal di Gunung Merbabu, Menhut: Utamakan Keselamatan
- Jaga Ekosistem Laut, PIS Tanam 3.000 Bibit Lamun di Teluk Bakau
- Eks Sesmilpres Sebut KKB Sudah Menyerang Wibawa Negara
- Buruh Jogja Gelar Aksi Besar-besar Peringati May Day, Ini Tuntutannya