Jokowi Akan Dandani Jakarta Bernuansa Betawi

Jokowi Akan Dandani Jakarta Bernuansa Betawi
Jokowi Akan Dandani Jakarta Bernuansa Betawi
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo, mengungkapkan niatnya untuk mendandani kota Jakarta dengan nuansa budaya Betawi. Salah satu caranya adalah dengan mendesain bangunan milik pemerintah daerah dengan nuansa Betawi.

Demikian disampaikan Jokowi saat mengunjungi cagar budaya Betawi Situ Babakan, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Rabu (21/11). Dalam kesempatan tersebut Jokowi menyaksikan berbagai macam jenis kebudayaan Betawi mulai dari kuliner sampai arsitektur.

"Bangunan yang dibangun oleh Pemprov baik itu pasar, baik itu kantor, baik itu sekolahan, paling tidak ke depannya itu karakter Betawi nya dimunculkan. Entah di plangnya, entah dipintunya," kata Jokowi.

Tidak hanya bangunan pemerintah, bangunan milik swasta pun akan diberi nuansa Betawi oleh mantan Walikota Solo itu. Ia mengaku akan memaksa bangunan-bangunan baru di Jakarta untuk memasukan unsur nuansa Betawi di dalamnya.

JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo, mengungkapkan niatnya untuk mendandani kota Jakarta dengan nuansa budaya Betawi. Salah satu caranya adalah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News