Jokowi Akan Potong Tumpeng di Monas
jpnn.com - JAKARTA -- Joko Widodo-Jusuf Kalla akan bolak-balik dari Istana Negara - Monumen Nasional, usai Sidang MPR untuk pengucapan sumpah janji sebagai Presiden dan Wakil Presiden, Senin (20/10) nanti.
Sebab, Jokowi-JK akan mengikuti sejumlah acara di dua tempat bersejarah tersebut. Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Rikwanto menjelaskan, prosesi pengucapan sumpah di Sidang Paripurna MPR akan berjalan singkat.
Setelah menghadiri prosesi, Susilo Bambang Yudhoyono akan kembali ke Istana Negara mendahului Jokowi. Kemudian, Jokowi akan menuju Istana Negara. Jokowi yang dibawa dengan kendaraan akan mampir di Bundaran Hotel Indonesia.
"Sampai di Bundaran HI, berhenti mobil pengawalan dan dia bertukar ke kereta kencana sampai masuk ke Istana," kata Rikwanto di Mapolda Metro Jaya, Jumat (17/10).
Di Istana, Jokowi akan bertemu SBY. Kemudian, Jokowi akan diperkenalkan tentang Istana.
Setelah itu, SBY pergi meninggalkan Istana menuju kediaman di Cikeas, Bogor, Jawa Barat. Jokowi kemudian akan mengikuti acara kenegaraan di Istana. Setelah selesai Jokowi menuju Monas.
"Di Monas ada acara musik, potong tumpeng, menyapa rakyat dan menyampaikan pidato sebentar, kemudian kembali lagi ke Istana," paparnya.
Di Istana, kata Rikwanto, ada jamuan kenegaraan dengan tamu-tamu undang. Setelah itu, pada malam harinya Jokowi akan ke Monas lagi untuk ikut acara musik dan melepaskan lampion. (boy/jpnn)
JAKARTA -- Joko Widodo-Jusuf Kalla akan bolak-balik dari Istana Negara - Monumen Nasional, usai Sidang MPR untuk pengucapan sumpah janji sebagai
- Kaltim Siap Jadi Garda Terdepan Kemajuan Bangsa Indonesia
- Pemkot Serang Perpanjang Pendaftaran PPPK Tahap Kedua
- DPRD DKI Minta PAM JAYA Prioritaskan Kepuasan Pelanggan
- Pemerintahan Prabowo Bangun 1 Juta Rumah Bareng Qatar, Bentuknya Rusun
- Awali 2025, Polda Riau Gelar Tasyakuran dan Santuni Anak Yatim
- Kasus Investasi Fiktif Ratusan Miliar, KPK Jebloskan Eks Dirut Taspen Kosasih ke Sel