Jokowi Akan Telepon Hatta
Jumat, 08 Maret 2013 – 17:49 WIB

Jokowi Akan Telepon Hatta
"Pak Gubernur akan telepon Pak Hatta Rajasa nih supaya DED dari HI sampai Kampung Bandan segera dikerjakan, supaya bisa cepat," ujar Ahok kepada wartawan di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (8/3).
Menurut Ahok, tahap DED akan dilakukan setelah mendapatkan lampu hijau dari PT Kereta Api Indonesia (KAI) untuk kerja sama pembangunan MRT. Jika PT KAI setuju maka armada MRT akan diintegrasikan dengan jalur rel kereta api.
Ahok menambahkan, pihaknya sudah melakukan penjajakan dengan PT KAI untuk kerja sama tersebut. Setelah kerja sama disepakati, Gubernur Jokowi akan segera melapor ke pemerintah pusat lewat Menko Perekonomian.
"Kita bangun MRT kan mesti kerja sama dengan kereta api. Kalau kerja sama, kita bisa numpang di Kampung Bandan dan Depo di Tanah Abang serta Manggarai. Kan relnya sama, kan jadi lebih efisien," terang Ahok. (dil/jpnn)
JAKARTA - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta sudah tidak sabar untuk mengeksekusi proyek Mass Rapid Transit (MRT). Gubernur DKI Jakarta Joko
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS