Jokowi Akui Kantongi Sejumlah Nama Kada jadi Kandidat Menteri

jpnn.com - JAKARTA--Calon presiden terpilih Joko Widodo hingga saat ini masih merahasiakan nama-nama menteri yang akan dipilih dalam kabinetnya di pemerintahan baru.
Meski demikian, pria yang akrab disapa Jokowi itu tak menampik ada juga nama kepala daerah berprestasi yang terdaftar sebagai kandidat calon menterinya.
"Masuk dalam kandidat. Ada pokoknya, pokoknya dari seluruh Indonesia ada," ujar Jokowi di Balai Kota, Jakarta, Senin, (22/9).
Jokowi enggan menyebut para kepala daerah yang menjadi kandidat menteri tersebut. Ia menyatakan nama-nama itu belum tentu dipilih sebagai menteri.
Hanya baru tercatat sebagai kandidat untuk saat ini. Menurutnya, perlu dikalkulasi terlebih dahulu prestasi-prestasi para kepala daerah tersebut.
"Harus dikalkulasi apakah lebih bagus untuk membangun daerahnya atau bisa ditarik untuk kepentingan nasional. Jadi harus ada pertimbangan dan kalkulasi yang detail. Yang masuk kandidatnya banyak sekali. Tapi yang kepilih belum," tegasnya. (flo/jpnn)
JAKARTA--Calon presiden terpilih Joko Widodo hingga saat ini masih merahasiakan nama-nama menteri yang akan dipilih dalam kabinetnya di pemerintahan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Oknum Dokter Terduga Pelaku Pelecehan Seksual di Malang Dipolisikan Korban
- PT Indo RX Apresiasi Putusan Lembaga Arbitrase Jerman
- Dugaan Penyiksaan Pemain Sirkus OCI, Komnas HAM Ungkap Fakta Ini
- LPSK Turun Tangan di Kasus Dugaan Kekerasan Seksual Mantan Rektor UNU Gorontalo
- Soal Macet Horor di Tanjung Priok, Gubernur Pramono: Ini Membuat Saya Resah
- Polisikan Lisa Mariana atas Tuduhan Perselingkuhan, Ridwan Kamil Pakai Pasal Ini