Jokowi: Alhamdulillah...

jpnn.com - JAKARTA - Keberhasilan lifter Indonesia Eko Yuli Irawan menambah pundi medali buta Kontingen Merah Putih di Rio 2016, tak luput dari perhatian Presiden Joko Widodo.
Jokowi mengapresiasi dengan mengucapkan selamat kepada Eko atas donasi kepingan medali peraknya, dari cabang angkat besi nomor 62 kg.
Ucapan selamat itu disampaikan Jokowi melalui akun media sosial Twitter. "Alhamdulillah, nambah lagi medali perak di Olimpiade Rio 2016. Eko Yuli Irawan di cabang angkat besi," tulis presiden di @jokowi, Selasa (9/8).
Medali yang disumbang Eko tersebut merupakan yang kedua buat Indonesia. Sebelumnya, dari cabang yang sama, Sri Wahyuni juga menyumbang medali perak dari nomor 48kg putri.
Ayo, atlet Indonesia semangat! -Jkw," tulis Jokowi. (ded/jpg/jpnn)
JAKARTA - Keberhasilan lifter Indonesia Eko Yuli Irawan menambah pundi medali buta Kontingen Merah Putih di Rio 2016, tak luput dari perhatian Presiden
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya
- Sudirman Cup 2025: Menanti Sinergi Pemain Senior dan Junior
- NBA Playoffs: Thunder Mencukur Grizzlies dengan Rekor Gila!
- Final Four Proliga 2025: Hanya LavAni yang Belum Ternoda