Jokowi Bagi-bagi Sembako Lagi, Rizal Ramli Menulis Kalimat Pedas
jpnn.com, JAKARTA - Aksi Presiden Jokowi yang kembali membagi-bagikan sembako kepada masyarakat pada Minggu (26/4), mendapat sindiran keras dari ekonom senior Rizal Ramli.
Diketahui, kali ini Presiden ketujuh RI itu membagikan sembako di tengah pandemik virus Corona (Covid-19), ketika melewati Jalan Raya Kedung Halang, Bogor, Jawa Barat, Minggu (26/4).
Nah, lewat akun Twitter-nya @RamliRizal, mantan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman itu me-reetwet postingan video berita yang memperlihatkan Jokowi bagi-bagi sembako, sebagaimana diposting salah seorang netizen.
Rizal Ramli menyertakan komentar pedas bernada menyindir.
"Wong Presiden punya banyak kekuasaan untuk membuat rakyat hidup lebih baik. Lho ini kok mau niru Santa Claus? Sebegitu haus pengakuan kah?" demikian cuitan Rizal Ramli pada Senin (27/4).
Cuitan Rizal pun sudah di-Retweet lebih dari 2,1 ribu kali dan disukai 5,4 ribu, disertai berbagai macam komentar dari para netizen. (fat/jpnn)
Rizal Ramli melontarkan kritik keras, menanggapi aksi Presiden Jokowi membagi-bagi sembako lagi di tengah pandemi virus corona COVID-19.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Dukungan Anies untuk Pram-Rano Bakal Berdampak Signifikan
- Agung Sebut Pilkada Jateng Jadi Ajang Pertarungan Efek Jokowi vs Megawati
- Ikuti Arahan Jokowi, Pujakesuma Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada DKI
- KPK Cecar Ipar Jokowi terkait Pengaturan Lelang di Kemenhub
- Tanggapi Dukungan Jokowi Kepada Ridwan-Suswono, Syafrudin Budiman: Tanda-Tanda Kemenangan
- Pilkada Landak: Kaesang Sebut Heri-Vinsesius Didukung Jokowi & Prabowo