Jokowi Baru Sadar Elektabiltiasnya tak Setinggi yang Dibayangkan
jpnn.com - Tampak ada kesimpangsiuran dalam proses pemilihan bakal calon wakil presiden bagi Joko Widodo.
Pengamat politik, Hendri Satrio, menegaskan, bila benar elektabilitas Jokowi sebagai capres paling tinggi, seharusnya Gubernur DKI Jakarta itu tidak "pusing" menentukan cawapresnya.
"Karena dengan siapapun dia dipasangkan, mestinya menang. Termasuk bila dipasangkan dengan Puan Maharani," kata Hendri lewat pesan singkat seperti yang dilansir RM Online (Grup JPNN.com), Kamis (15/5).
Kini, PDIP dan bahkan Jokowi sendiri terkesan kehilangan kepercayaan terhadap elektabilitas sendiri. Hal tersebut yang membuat tarik menarik cukup kencang dalam proses politik di internal banteng hitam.
"Seharusnya dipasangkan dengan siapa saja akan menang, kecuali Jokowi telah sadar bahwa elektabilitasnya tidak setinggi yang diperkirakan," tambah Hendri.Jokowi Baru Sadar Elektabiltiasnya tak Setinggi yang Dibayangkan
Tampak ada kesimpangsiuran dalam proses pemilihan bakal calon wakil presiden bagi Joko Widodo. Pengamat politik, Hendri Satrio, menegaskan, bila
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Arogansi Ivan Pengusaha yang Suruh Siswa Menggonggong Berujung Bui, Ini Pelajaran!
- BPJS Ketenagakerjaan Perkuat Integritas untuk Hadapi Kecurangan & Penyimpangan
- BPJS Ketenagakerjaan Perkuat Integritas dan Pengelolaan Risiko Demi Cegah Kecurangan
- Pengusaha yang Suruh Siswa Menggonggong Punya Kedekatan dengan Aparat? Kombes Dirmanto: Jangan Digiring
- 59 Menteri & Wamen Kabinet Merah Putih Sudah Lapor LHKPN
- Menyerang Brimob, Jaksa Agung Sedang Cuci Tangan di Kasus Timah dan Tom Lembong?