Jokowi Bawa Tuah Penyelesaian Tol Samarinda-Balikpapan

jpnn.com - SAMARINDA – Kedatangan Presiden Joko Widodo memberi pengaruh besar terhadap penyelesaian pembangunan tol Samarinda-Balikpapan. Tol itu ditargetkan rampung pada 2018 mendatang.
Ketua DPRD Kaltim Syahrun HS mengatakan, kedatangan Jokowi dan Menteri PU RI Mochammad Basoeki Hadi Moeijono merupakan sinyal positif yang menandakan dukungan pemerintah pusat terhadap infrastruktur di Kaltim, khususnya jalan tol.
"Selama ini, tol menggunakan biaya APBD dan APBN dengan pola tahun jamak. Artinya, dengan kesibukannya, presiden masih menyempatkan untuk meninjau kelanjutan jalan tol, itu tentunya berpengaruh terhadap bantuan anggaran pemerintah pusat," kata Syahrun kemarin.
Seperti diketahui, total anggaran yang dibutuhkan untuk membangun tol sepanjang 99,02 kilometer itu sebanyak Rp 13, 112 triliun. Syahrun juga menjelaskan progress kondisi jalan pararel perbatasan pada 2015 itu ditarget selesai 2019. (bar/jos/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung