Jokowi Beli Jaket Lokal Rp 499 Ribu di IdeaFest 2018
jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo membeli jaket produksi Bandung di acara IdeaFest 2018 di Jakarta Convention Center, Jakarta, Jumat (26/10).
Sebelum memasuki ruang seminar, presiden menyempatkan diri melihat-lihat produk lokal di gerai pameran acara tersebut.
Suami Iriana itu langsung menuju sebuah gerai yang menarik perhatiannya yakni jaket parka merek Ame Raincoat berwarna cokelat bata yang diproduksi di Bandung.
Tanpa pikir panjang presiden yang beken disapa dengan panggilan Jokowi pun langsung membelinya dan memakai jaket tersebut.
"Harganya Rp499.000 dari AME raincoat. Ini bisa dipakai pas hujan, pas enggak hujan juga bisa," ujarnya kepada jurnalis sebelum meninggalkan lokasi acara.
Terkait dengan produk-produk karya anak bangsa, suami Iriana memuji sejumlah produk-produk lokal yang disebutnya mulai mengikuti sejumlah tren yang sedang berkembang.
Tak lupa, dia juga mengingatkan soal kebutuhan pasar, kualitas produk, serta pengemasan yang menarik perhatian.
"Memulai dengan melihat kebutuhan pasar kemudian juga mengemas dalam packaging yang baik sehingga kualitas produk baik, harga yang kompetitif, tren selalu mengikuti pasar. Ini anak-anak muda harus seperti itu," tandas Jokowi.(fat/jpnn)
Presiden Joko Widodo membeli jaket produksi Bandung di acara IdeaFest 2018 di Jakarta Convention Center, Jakarta, Jumat (26/10).
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Prabowo Terbuka Bila Jokowi Masuk Gerindra, tetapi Tak Mau Memaksa
- Jokowi Teken Pengesahan UU Kementerian Negara, Ini Perubahannya
- Jokowi Resmikan 24 Ruas Jalan dan Jembatan di Aceh, Begini Harapannya
- Soal Wacana Aksi 20 Oktober, Pengamat: Masyarakat Sebaiknya Bisa Menghargai Karya Jokowi
- Jokowi Bakal Meresmikan Istana Negara di IKN
- Dirjen IKP Sebut Hasil Survei Tingkat Kepuasan Publik Terhadap Kinerja Jokowi Masih Tinggi