Jokowi Belum Sungkeman ke Megawati, Ini Kata Wasekjen PDIP

Jokowi Belum Sungkeman ke Megawati, Ini Kata Wasekjen PDIP
Jokowi Belum Sungkeman ke Megawati, Ini Kata Wasekjen PDIP

jpnn.com - JAKARTA - Presiden Joko Widodo belum terlihat berlebaran ke Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri. Jokowi -sapaan Joko Widodo- justru saat hari pertama Idul Fitri meninggalkan Jakarta untuk berlebaran di Nangroe Aceh Darussalam.

Selanjutnya, Jokowi terbang ke kota asalnya, Solo untuk berlebaran bersama keluarga. Belum terlihatnya Jokowi untuk ‘sungkem’ ke Megawati pun memunculkan spekulasi tentang hubungan antara presiden yang juga kader PDIP itu dengan ketua umumnya.

Namun, Wakil Sekretaris Jenderal Wasekjen PDI Perjuangan, Achmad Basarah mengatakan, Megawati memang tidak menggelar open house saat Lebaran. Basarah justru memuji langkah Jokowi yang memilih berlebaran di hari pertama Idul Fitri bersama warga Aceh.

"Lantaran Bu Mega tidak mengadakan open house maka Presiden Jokowi memilih melaksanakan shalat Idul Fitri dan Lebaran hari pertama dengan masyarakat Aceh. Ini dalam rangka semakin mendekatkan pemerintahan nasional dengan masyarakat dan seluruh pemangku kepentingan di Aceh melalui perayaan Idul Fitri dan salat Id di sana," kata Basarah melalui pesan singkat ke wartawan, Selasa (21/7).

Basarah pun menepis anggapan bahwa hubungan Megawati dan Jokowi sedang kurang harmonis. Anggota Komisi III DPR itu lagi-lagi menegaskan, ketua umum partainya sudah sejak jauh-jauh hari mengumumkan bahwa tidak menggelar open house.

Jokowi Belum Sungkeman ke Megawati, Ini Kata Wasekjen PDIP

Wakil Sekretaris Jenderal PDIP Ahmad Basarah

"Jauh-jauh hari sudah direncanakan, bahwa Bu Mega tidak menggelar open house Idul Fitri di rumahnya dan sudah diumumkan dalam sebuah rapat pleno DPP PDIP oleh Sekjen DPP PDIP Hasto Kristyanto. Bahkan di kaca pos penjagaan rumah Bu Mega di Jalan Teuku Umar pun terpasang pengumuman 'Tidak Diadakan Open House Lebaran’,” tutur BAsarah.

JAKARTA - Presiden Joko Widodo belum terlihat berlebaran ke Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri. Jokowi -sapaan Joko Widodo- justru saat hari

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News