Jokowi Berharap Dapat Ucapan Selamat dari Prabowo
jpnn.com - JAKARTA - Calon Presiden Joko Widodo belum mendapatkan ucapan selamat dari pesaingnya, Prabowo Subianto-Hatta Rajasa. Pria yang karib disapa Jokowi itu mengaku sejak ditetapkan sebagai peraih suara terbanyak oleh KPU dan usai pembacaan putusan di Mahkamah Konsitusi, ia belum pernah diberikan ucapan selamat oleh Prabowo.
"Itu yang belum," kata Jokowi dalam wawancara di Metro TV, Jumat (22/8) saat menjawab pertanyaan mengenai ucapan selamat dari Prabowo-Hatta.
Jokowi sendiri berharap agar ucapan selamat itu didapatnya dari Prabowo. Alasannya, tensi politik yang sebelumnya sempat memanas saat Pemilihan Pilpres akan menjagi dingin.
"Alangkah baiknya kalau ada ucapan seperti itu supaya dingin semuanya," kata Jokowi.
Dijelaskan pula Jokowi, di desa-desa, suasana dingin sudah tercipta. Namun kata dia, untuk mendinginkan kondisi ini maka perlu ada ucapan selamat.
Meski begitu, Jokowi mengaku tak ada masalah dengan Prabowo-Hatta. Menurutnya, dua tokoh tersebut dalah teman baiknya.
"Kalau saya ditanya kapan akan bertemu, ya bisa pagi, bisa siang, sore, malam. Kapan-kapan saja," katanya. (awa/jpnn)
JAKARTA - Calon Presiden Joko Widodo belum mendapatkan ucapan selamat dari pesaingnya, Prabowo Subianto-Hatta Rajasa. Pria yang karib disapa Jokowi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 2 Warga Ukraina Dihukum 20 Tahun Penjara Atas Kasus Pabrik Narkoba di Bali
- Puluhan Calon Penumpang Batalkan Tiket Kereta Api Gegara Banjir di Grobogan
- Resmikan JPO I Gusti Ngurah Rai, Menko AHY: Meningkatkan Kenyamanan Penumpang
- Setelah Melantik 55 Pejabat Kemenhut, Raja Juli Singgung Upaya Menjaga Alam
- Korban Meninggal Dunia dalam Insiden Longsor di Pekalongan Bertambah jadi 22 Orang
- Data Resmi Jumlah Honorer Database BKN Mendaftar PPPK 2024, Hitung Sisanya