Jokowi Berharap Pelaku Usaha Mikro Naik Kelas
jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo berharap lebih banyak pelaku usaha mikro maupun yang berada di tingkatan bawahnya bisa berkembang dan naik kelas ke usaha yang lebih besar dengan adanya program ekonomi rakyat dan umat yang dibuat pemerintah.
Salah satunya ialah program Pembiayaan Ultra Mikro (UMi) yang ditujukan bagi para pelaku usaha ultramikro ataupun lapisan terbawah yang belum dapat terfasilitasi oleh perbankan.
“Ini diberikan atau dipinjamkan kepada ibu dan bapak sekalian dalam rangka meningkatkan penjualan omzet barang-barang yang diproduksi atau jual," ujar Presiden di Pasar Sentral, Kota Gorontalo, Jumat (1/3).
BACA JUGA: Kiai Ma'ruf Bakar Semangat Pelaku Usaha di NU Expo
Dalam kunjungan kerja ke Provinsi Gorontalo ini, Presiden ketujuh RI menyaksikan penyaluran pembiayaan melalui program UMi tersebut kepada pelaku usaha ultramikro di daerah itu.
Jokowi meminta agar para debitur UMi dapat memanfaatkan program ini dengan baik, sekaligus berupaya mengembangkan usahanya dan disiplin dalam mengangsur pinjaman.
Presiden menekankan apabila usaha para debitur semakin berkembang, pemerintah sudah menyediakan fasilitas bantuan permodalan lainnya dengan nilai pembiayaan yang jauh lebih besar.
"Kalau sudah berkembang nanti dilarikan ke (program) KUR karena bisa sampai Rp 500 juta (pembiayaan)," ucap mantan wali kota Solo itu.
Presiden Jokowi berharap lebih banyak pelaku usaha mikro maupun yang berada di tingkatan bawahnya bisa berkembang dan naik kelas ke usaha yang lebih besar dengan adanya program ekonomi rakyat dan umat yang dibuat pemerintah.
- Demi Keberlangsungan UMKM, Tarif PPh Seharusnya Diturunkan, Bukan Naik!
- Pertamina Eco RunFest 2024 Beri Dampak Positif, Mulai Lingkungan hingga Ekonomi
- Pertamina Eco RunFest 2024 Sukses Digelar, Yayan: Hadiahnya Luar Biasa, ya
- Melalui UMK Academy, Pertamina Dukung UMKM Bersaing di Tingkat Global
- Diikuti 12.300 Pelari, Pertamina Eco RunFest 2024 Sukses Digelar
- Buka Peluang Pasar UMKM ke Luar Negeri, Bea Cukai Tingkatkan Sinergi Antarinstansi