Jokowi Beri Ucapan Selamat untuk Sutardmidji
jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) sudah memberikan ucapan selamat kepada Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji-Ria yang sementara ini unggul dalam hitung cepat pemilihan kepala daerah (pilkada) Kalimantan Barat (Kalbar).
“Benar, Bapak Presiden Joko Widodo Rabu (27/6) malam sudah menelepon saya dan Pak Ria Norsan memberikan ucapan selamat,” kata Sutarmidji saat dikonfirmasi Pontianak Post (JPNN grup), Jumat (29/6).
Wali kota Pontianak dua periode itu mengatakan bahwa Presiden Jokowi juga memberikan sejumlah pesan kepadanya dan Ria Norsan.
Menurut Midji, salah satu pesan orang nomor satu di Indonesia itu adalah mengajak untuk bersama-sama mempecepat pembangunan perekonomian dan infrastruktur di Kalbar.
"Ya beliau mengajak untuk mempercepat pembangjnan ekonomi dan infrastruktur di Kalbar. Dan ini juga selaras dengan visi misi saya dan Pak Ria Norsan," ujar mantan anggota DPRD Kota Pontianak, itu.
Seperti diketahui, Sutarmidji-Ria Norsan yang diusung Partai Golkar, Partai Nasdem, PKB, PKS, dan Partai Hanura, itu disebut-sebut unggul dalam hitung cepat lembaga survei.
Saat ini, proses perhitungan di Komisi Pemilihan Umum (KPU) masih terus berlangsung.(boy/jpnn)
Presiden Jokowi sudah memberikan ucapan selamat kepada Cagub dan Wagub Kalbar Sutarmidji-Ria yang sementara ini unggul dalam hitung cepat Pilgub Kalbar.
Redaktur & Reporter : Boy
- Dukungan Anies untuk Pram-Rano Bakal Berdampak Signifikan
- Agung Sebut Pilkada Jateng Jadi Ajang Pertarungan Efek Jokowi vs Megawati
- Ikuti Arahan Jokowi, Pujakesuma Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada DKI
- KPK Cecar Ipar Jokowi terkait Pengaturan Lelang di Kemenhub
- Tanggapi Dukungan Jokowi Kepada Ridwan-Suswono, Syafrudin Budiman: Tanda-Tanda Kemenangan
- Pilkada Landak: Kaesang Sebut Heri-Vinsesius Didukung Jokowi & Prabowo