Jokowi Bertanya kepada Seorang Pria, Lantas Tertawa, Ternyata Namanya

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) bertemu dengan seorang warga bernama Joko Widodo pada Senin (13/9).
Jokowi menemui warga yang sama dengan namanya itu saat melakukan kunjungan kegiatan vaksinasi di Klaten, Jawa Tengah.
Dari video yang ditampilkan di akun Setpres di YouTube, terlihat awalnya presiden berbincang dengan Joko Widodo.
Dari belakang kemudian ada suara yang menanyakan nama orang tersebut.
"Namane jenengan sinten?" kata pria itu.
"Joko Widodo, pak," jawab pemilik nama itu sembari disambut gelak tawa warga sekitar. Presiden pun ikut tertawa mendengarnya.
"Benar, ya, ternyata," sambut Presiden Jokowi.
Joko Widodo yang mengenakan kaus putih saat itu duduk di atas kursi. Di sampingnya, terdapat kursi yang di atasnya terletak sembako bantuan sosial (bansos).
Presiden Joko Widodo (Jokowi) bertemu dengan seorang warga bernama Joko Widodo. Mereka pun berdiskusi hingga mengundang tawa.
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi
- Menteri Kabinet Merah Putih Temui Jokowi, Ketua DPR Merespons Begini
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah
- Peserta Sespimmen Menghadap ke Jokowi, Pengamat: Berisiko Ganggu Wibawa Prabowo
- Sufmi Dasco Ahmad Bicara Soal Isu Matahari Kembar, Begini Kalimatnya