Jokowi: Betul-betul Terlaksana dengan Baik, Tanpa Isu-isu Buruk

jpnn.com, NUSA TENGGARA BARAT - Presiden Joko Widodo meminta jajarannya mematangkan persiapan pelaksanaan MotoGP 2022 di Mandalika, Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB).
Pria yang akrab disapa Jokowi itu tidak ingin ada gangguan dalam ajang balap dunia tersebut.
"Saya ingin memastikan persiapan pelaksanaan MotoGP 2022 ini di Mandalika, betul-betul harus terlaksana dengan baik tanpa ada isu-isu yang enggak baik, yang ikut numpang di situ," ujar presiden saat memimpin rapat terbatas bersama sejumlah menteri di Kuta Mandalika, NTB, Kamis (13/1).
Hal pertama yang ditekankan presiden ialah kesiapan layanan Bandar Udara Internasional Zainuddin Abdul Madjid, yang akan menjadi pintu masuk bagi para pembalap, ofisial, maupun para penonton.
Presiden ingin pelayanan yang diberikan cepat, tetapi tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat.
"Mulai dari imigrasi, mulai dari protokol kesehatan, mulai dari bea cukai yang ada di sana, saya minta betul-betul dilakukan secara profesional, dengan kecepatan yang cepat," ungkap presiden.
Selain itu, eks Gubernur DKI Jakarta itu juga menekankan terkait pembenahan fasilitas pendukung yang ada di sekitar Mandalika.
Mulai dari penataan jalan, penghijauan, perluasan, hingga pelebaran jalan.
Presiden Joko Widodo memberikan peringatan kepada jajarannya mengenai pelaksanaan MotoGP 2022 di Mandalika. Presiden tak ingin ada gangguan.
- 5 Berita Terpopuler: Jangan Sepelekan Peringatan Ahli Hukum, Semua ASN Wajib Tahu, karena Sangat Mudah Memberhentikan PPPK
- Prabowo Utus Jokowi hingga Natalius Pigai Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus
- Soal Tuduhan Ijazah Palsu Kepada Jokowi, Pengamat: Kegagalan Memaknai Demokrasi dan Cara Beroposisi yang Sehat
- Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Ketidaktegasan Prabowo Memimpin
- Sespimmen Menghadap ke Solo, Pengamat: Upaya Buat Jokowi Jadi Pusat Perhatian Publik
- Isu Matahari Kembar Diredakan Muzani, Bukan Dasco Apalagi Hasan Nasbi, Tumben