Jokowi Bilang Prabowo Sosok yang Kurang Optimistis

jpnn.com, JAKARTA - Kandidat presiden nomor urut 01 Joko Widodo alias Jokowi mengatakan capres 02 Prabowo Subianto sosok yang pesimistis, khususnya dalam memandang masa depan pertanian Indonesia.
Jokowi menyampaikan penilaiannya itu saat debat kedua capres di Hotel Sultan Jakarta, Minggu (17/2) malam.
“Pak Prabowo ini kayaknya ke depan kurang optimis,” ujar suami Iriana itu.
Jokowi mengungkap hal itu saat menangkis pernyataan Prabowo soal Revolusi Industri 4.0. Prabowo menyiratkan revolusi industri belum berdampak pada kesejahteraan petani.
(Baca dong: Jawaban Prabowo soal Unicorn Dorong Milenial Makin Yakin Pilih Jokowi)
Menurut Jokowi, saat ini produk petani sudah dijual online, yaitu langsung antara produsen kepada konsumen. Hal itu memangkas adanya agen, sehingga harga barang bisa lebih tinggi.
“Harganya bisa diangkat, juga kredit-kredit yang dilakukan. Itu hal yang konkret yang justru membuka kesempatan petani berproduksi,” kata Jokowi. (adk/jpnn)
Jokowi menangkis pernyataan Prabowo yang menilai Revolusi Industri 4.0 belum berdampak pada kesejahteraan petani.
Redaktur & Reporter : Adek
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah
- Peserta Sespimmen Menghadap ke Jokowi, Pengamat: Berisiko Ganggu Wibawa Prabowo
- Sufmi Dasco Ahmad Bicara Soal Isu Matahari Kembar, Begini Kalimatnya
- Ma'ruf Amin Nilai Isu Matahari Kembar Bukan Ancaman bagi Pemerintahan Prabowo
- Mendikdasmen Ungkap Pesan Penting Prabowo soal Kualitas Pendidikan Dasar