Jokowi Ceritakan Visi Indonesia ke Menlu Singapura

Jokowi Ceritakan Visi Indonesia ke Menlu Singapura
Presiden Jokowi. Foto: Dok. JawaPos.com

jpnn.com, BOGOR - Presiden Joko Widodo alias Jokowi menceritakan visi Indonesia kepada Menteri Luar Negeri Singapura H.E. Dr. Vivian Balakhrisnan. 

Hal itu disampaikan Jokowi saat menerima kunjungan Vivian di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat pada Rabu (17/7). Bersamanya juga hadir Duta Besar Singapura di Jakarta, H.E. Mr. Anil Kumar Nayar dan pejabat lainnya.

Menteri Luar Negeri RI Retno P Marsudi mengatakan Singapura merupakan negara investor asing nomor 1 yang memiliki banyak kerja sama dengan Indonesia. Oleh karena itu, pertemuan kali ini juga digunakan Jokowi untuk menyampaikan Visi Indonesia ke depan.

"Presiden juga berdiskusi mengenai visi yang disampaikan pada tanggal 14 Juli kemarin, dari lima visi itu paling tidak tiga visi langsung dapat diconnect dikerjasamakan," ucap Retno usai mendampingi Jokowi di Istana Bogor.

BACA JUGA: Teks Lengkap Pidato Visi Indonesia Jokowi

Ketiga visi yang kemungkinan akan dikerjasamakan dengan Singapura itu adalah mengenai infrastruktur, investasi dan pengembangan sumber daya manusia (SDM).

"Pada saat bicara SDM, maka diskusi yang tadi dilakukan terfokus pada skeolah vokasi Politeknik yang sudah mulai berjalan dan akan terus ditingkatkan. Tentunya untuk meningkatkan tempo yang cepat salah satu opsinya adalah melalui jalur ToT," jelas Retno.(fat/jpnn)


Presiden Joko Widodo alias Jokowi menceritakan visi Indonesia kepada Menteri Luar Negeri Singapura H.E. Dr. Vivian Balakhrisnan.


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News