Jokowi Curhat Soal Tuduhan terhadap Istana, Gus Choi NasDem Sebut Presiden Baper

jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPP Partai NasDem Effendi Choirie atau Gus Choi menyebut Presiden RI Joko Widodo hanya manusia biasa yang terkadang terbawa perasaan atau baper apabila dikambinghitamkan.
Dia mengatakan itu demi menanggapi pernyataan Jokowi yang menyebut Istana bakal dikambinghitamkan apabila beberapa partai gagal membentuk koalisi Pilpres 2024.
"Ya, Presiden juga manusia, pasti ada bapernya juga," kata Gus Choi melalui layanan pesan, Kamis (22/12).
Dia mengingatkan setiap manusia tentu tidak sempurna dan memiliki batas kesabaran ketika menuai tudingan, terutama soal kepemiluan.
Namun, Gus Choi berharap ke depan semua elemen bangsa tidak terus berbicara perpanjangan jabatan agar tudingan tak dialamatkan kepada Jokowi.
"Enggak perlu diperpanjang jabatannya. Cukup dua periode sesuai dengan UUD 1945," kata dia.
Sebelumnya, Jokowi merasa takut bakal menerima tuduhan apabila beberapa partai gagal membangun koalisi untuk mengusung pasangan Capres-Cawapres 2024.
Jokowi menyampaikan itu saat berpidato di puncak perayaan HUT ke-16 Partai Hanura yang diselenggarakan di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, Rabu (21/12).
Politikus NasDem Effendi Choirie atau Gus Choi menyebut Presiden Joko Widodo (Jokowi) hanya manusia dan bisa baper ketika menerima tudingan.
- Gubernur Gorontalo Pastikan Kelanjutan Pembangunan Waduk yang Dulu Ditinjau Jokowi
- Hak Buruh Sritex Terabaikan, Arief Poyuono Ingatkan Prabowo Jangan Seperti Jokowi
- Berfoto Bersama Prabowo, Jokowi, dan SBY, Puan: Silaturahmi Presiden dengan Ketua Lembaga
- Herman Deru-Cik Ujang Kompak Ikuti Parade Senja yang Dihadiri Prabowo, Jokowi dan SBY
- Deddy Sitorus PDIP Mengajak Mengundurkan Diri secara Massal, Waduh
- Prabowo Tegur Seskab Teddy Gegara Tak Undang Jokowi Saat Peluncuran Bank Emas