Jokowi dan PM Abe Bahas Kereta Cepat Jakarta-Surabaya

Jokowi dan PM Abe Bahas Kereta Cepat Jakarta-Surabaya
Jumpa pers Presiden Joko Widodo dan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe di Istana Kepresidenan Bogor. Foto: Natalia Fatimah Laurens/JPNN

Ketiga, menurut Presiden, Indonesia juga meminta Jepang untuk mempertimbangkan rencana peningkatan konektivitas udara, dengan pembukaan jalur penerbangan Garuda Indonesia rute Jakarta-Los Angeles (AS) via Tokyo (Jepang).

Keempat, Indonesia-Jepang juga sepakat meningkatkan kerja sama ekonomi termasuk rencana pembangunan Pelabuhan Patimban (di Subang, Jabar).

"Kemudian pengembangan Blok Masela, diskusi awal mengenai pembangunan jalur kereta api Jakarta-Surabaya, serta pembahasan rencana kerja sama pembangunan sentra kelautan dan perikanan terpadu di pulau-pulau terdepan Indonesia," imbuhnya.

Dalam kesempatan itu Presiden Jokowi menambahkan tahun depan Indonesia dan Jepang akan merayakan 60 tahun hubungan diplomatik kedua negara dengan tema teknologi modern.

“Selain itu, Indonesia ingin mendorong agar Jepang dapat melakukan peningkatan kerja sama maritim dengan negara-negara Indian Ocean Rim Association (IORA) periode 2015-2017,” pungkasnya. (flo/jpnn)

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan pembicaraan bilateral antara Indonesia dan delegasi Jepang yang dipimpin Perdana Menteri (PM) Shinzo


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News