Jokowi Dicap Boneka, Ruhut: Dia Itu Gadis Cantik
jpnn.com - JAKARTA - Politikus Partai Demokrat Ruhut Sitompul membela Joko Widodo, yang diberikan embel-embel sebagai calon presiden (capres) 'boneka' oleh sejumlah pihak. Apalagi pasca pertemuan Jokowi dan Megawati Soekarnoputri dengan sejumlah Duta Besar negara asing di kediaman pengusaha Jacob Soetoyo.
"Kita jangan bilang gitu (capres boneka), Jokowi ini gadis cantik yang lagi dideketin. Jangan salahin Jokowi-nya, memang banyak yang mendekatinya," kata Ruhut di DPR RI, Rabu (16/4).
Ruhut juga menyinggung soal nama Jokowi yang masuk dalam soal Bahasa Indonesia saat Ujian Nasional hari pertama. Kata dia, bisa jadi si pembuat soal juga pengagum Gubernur DKI Jakarta itu.
"Sama kayak Soal ujian (UN), mungkin itu yang demen si pembuat soal. Yang nggak bagus saya bilang bagus, yang perlu dibela kita bela bos," tandas Juru Bicara Partai Demokrat itu.(fat/jpnn)
JAKARTA - Politikus Partai Demokrat Ruhut Sitompul membela Joko Widodo, yang diberikan embel-embel sebagai calon presiden (capres) 'boneka'
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pemerintah Klaim Tarif Impor Trump dari AS Tak Ganggu Swasembada Nasional
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus