Jokowi Didorong Gunakan 'Jurus' Ampuhnya untuk Dongkrak Rupiah

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua DPR, Taufik Kurniawan mendesak pemerintah untuk mencari solusi dari terus melemahnya nilai tukar rupiah terhadap dolar AS. Kemarin, rupiah tembus Rp 14 ribu lebih per dolar AS.
Menurut politikus PAN tersebut, melemahnya rupiah salah satunya penyebabnya karena perekonomian global. Untuk itu, kata Taufik, pemerintah harus mengatasinya dengan Nawa Cita dan Trisakti.
"Gunakan Trisakti dan Nawa Cita mengatasi itu," sebut dia di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (25/8).
Menurutnya, DPR solid, tidak ada lagi Koalisi Merah Putih (KMP) dan Koalisi Indonesia Hebat (KIH) untuk menopang dan memperbaiki perekonomian Indonesia. Namun Taufik khawatir, kalau rupiah tertahan lemah seperti ini, apalagi terus terjun bebas, maka kepercayaan pasar semakin menipis.
"Kita harus lebih waspada," tandas Taufik.(wid/rmol/jpnn)
JAKARTA - Wakil Ketua DPR, Taufik Kurniawan mendesak pemerintah untuk mencari solusi dari terus melemahnya nilai tukar rupiah terhadap dolar AS.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Peradi Tingkatkan Kemampuan Anggota dengan Hadirkan Advokat Luar Negeri
- Paksa Kepala Daerah Ikut Retret, Prabowo Ingin Meniru Rezim Orde Baru
- Pengamat: Retret Kepala Daerah Bukan Demi Kesejahteraan Rakyat, Tetapi Investasi Politik Prabowo
- Rano Karno Sebut Pramono Anung Sudah di Magelang, Ikut Retret Kepala Daerah?
- Dosen UIN Raden Fatah Sebut Asas Dominus Litis Bisa Timbulkan Monopoli Hukum
- Raih Dukungan Mayoritas, Fathan Subchi Pimpin PB IKA PMII 2025-2030