Jokowi Diguyur Hujan Saat Tinjau Penanganan Bencana Banjir di Sukajaya

jpnn.com, BOGOR - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memutuskan untuk meninjau penanganan bencana banjir dan longsor di Kecamatan Sukajaya, Kabupaten Bogor, Selasa (7/1).
Kunjungan mendadak itu berlangsung saat Presiden ketujuh RI itu menempuh perjalanan menuju Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, untuk mengunjungi korban banjir.
Rombongan kepresidenan berangkat dari Istana Bogor pada Selasa pagi.
Namun, di luar agenda, Jokowi memutuskan singgah terlebih dahulu di Kecamatan Sukajaya yang memang dilewati dalam perjalanan tersebut.
Informasi disampaikan Sekretaris Kabinet, Pramono Anung, yang mendampingi Presiden dalam perjalanan.
"Pak Yayat, Bapak Presiden ingin melihat Sukajaya. Jadi kita belok dulu," ujarnya kepada Kepala Biro Protokol Sekretariat Presiden, Yayat Hidayat, melalui pembicaraan telepon.
Kecamatan Sukajaya sedianya dikunjungi Presiden pada Minggu (5/1) lalu. Namun batal lantaran kondisi cuaca membuat Helikopter Super Puma TNI AU yang membawa Jokowi, gagal mendarat.
Kali ini, Jokowi langsung mengunjungi Kantor Desa Harkat Jaya yang menjadi lokasi posko bantuan bagi warga terdampak bencana banjir dan longsor. Akses menuju lokasi itu baru sebagian yang dibersihkan pascalongsor dan banjir.
Kecamatan Sukajaya sedianya dikunjungi Presiden Jokowi pada Minggu (5/1) lalu. Namun batal lantaran kondisi cuaca membuat Helikopter Super Puma TNI AU yang membawa Jokowi, gagal mendarat.
- Sahroni Nilai Pertemuan Sespimmen Polri dengan Jokowi Kurang Pas, Begini Alasannya
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah
- Peserta Sespimmen Menghadap ke Jokowi, Pengamat: Berisiko Ganggu Wibawa Prabowo
- Sufmi Dasco Ahmad Bicara Soal Isu Matahari Kembar, Begini Kalimatnya