Jokowi Diminta Lebih Tegas sama Anak Buah

jpnn.com - JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) diminta bisa lebih mengawasi anak buahnya, agar tidak menimbulkan kegaduhan politik di pemerintahan.
Pengamat sosial dari Universitas Paramadina Herdi Sahrazad menilai para menteri harus bisa melaksanakan perintah dari menko, begitu pula dengan menko harus juga melaksanakan perintah dari presidennya.
"Yang harus dilakukan Jokowi, dia harus menertibkan menteri-menteri yang tidak segaris dengan Nawacita, menteri harus nurut dengan menko, menko juga harus nurut sama Presiden," ujarnya dalam sebuah diskusi di kawasan Cikini, Jakarta, Minggu (8/11).
Herdi memprediksi, apabila hingga akhir 2015 ini Jokowi tidak dapat menunjukkan sikap tegasnya berarti dia sendiri yang memang menyumbang kegaduhan buruk bagi bangsa.
"Menurut saya Jokowi masih memberikan sinyal-sinyal ke menterinya. Kalau dia tidak bisa lebih tegas sampai akhir tahun ini berarti dia menyumbang kegaduhan hitam," tegas Herdi. (wah/rmo/jpnn)
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) diminta bisa lebih mengawasi anak buahnya, agar tidak menimbulkan kegaduhan politik di pemerintahan.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Koalisi Sipil Yakin Kepemimpinan Baru di Pertamina Bisa Perbaiki Tata Kelola Perusahaan
- Pendakian Puncak Cartensz Dihentikan Sementara Setelah 2 Pendaki Dinyatakan Tewas
- Imbas Banjir, 1.229 Warga Jakarta Mengungsi, Ada di Ruko Pinggir Jalan
- Pasangan Suami Istri Dilaporkan Terseret Banjir Bandang di Bogor
- Masjid Garapan Waskita Karya Siap Digunakan untuk Ibadah, Ramadan Makin Khusyuk
- Legislator PKB Yusuf Kunjungi Korban Banjir Luapan Sungai Ciliwung di Pejaten Timur