Jokowi Enggan Buru-buru Perbaiki Jalan Amblas di Sudirman
jpnn.com - JAKARTA -- Kawasan Jalan Sudirman Jakarta Pusat, Jumat (11/4) pagi macet total. Pengguna jalan ekstra waspada saat melintasi jalur lambat yang menuju ke Bundaran Senayan itu karena ada jalan amblas.
Jalan di mana lubang 3 meter itu menganga ternyata bukan tanggung jawab Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo mengatakan itu wewenang pemerintah pusat.
"Itu jalan provinsi atau jalan pusat? Kalau pusat jangan tanya ke saya. Harus tahu dulu itu jalan pusat atau jalan provinsi. Nanti kami disalahkan lagi," ujar Jokowi di Balai Kota, Jakarta Pusat, Jumat (11/4).
Gubernur sepertinya takut disalahkan oleh pemerintah pusat seperti halnya niat memperbaiki Jalan TB Simatupang. "Nanti kalau saya kecepetan kayak Simatupang lagi. Pada ngerti nggak sih, nanti kalau kewenangan diambil marah dong. Ada kewenangan masing-masing," katanya.
Tapi, Jokowi mengaku belum ada komunikasi dengan pemerintah pusat soal jalan amblas itu. Kabarnya, jalan amblas di kawasan Sudirman tersebut diakibatkan gorong-gorong di bawah Mapolda Metro Jaya pecah. Akibatnya air merembes kemana-mana, tanah pun tergerus dan berakibat amblasnya jalan. (rmo/jpnn)
JAKARTA -- Kawasan Jalan Sudirman Jakarta Pusat, Jumat (11/4) pagi macet total. Pengguna jalan ekstra waspada saat melintasi jalur lambat yang menuju
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS