Jokowi Gelar Pertemuan Bareng Pimpinan Media
jpnn.com - JAKARTA - Calon presiden (capres) PDI Perjuangan Joko Widodo alias Jokowi melakukan pertemuan dengan sejumlah pimpinan media massa, Selasa (15/4) malam. Ditemui sebelum pertemuan, Jokowi membantah bahwa pertemuan membahas soal pemilihan presiden (pilpres) 2014.
Pria yang masih menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta ini mengaku hanya membahas seputar pemasalahan bangsa.
"Bukan masalah Jokowi, ya, tapi masalah membangun bangsa dan negara kita seperti apa," ujar Jokowi di lokasi pertemuan di Restoran Horapa, Menteng, Jakarta.
Jokowi yang datang bersama timnya tiba di lokasi sekitar pukul 19.20 WIB. Sementara pemred yang hadir antara lain Nurjaman Mochtar (SCTV-Indosiar), Timbo Siahaan (JakTV), Don Bosco Selamun (Berita Satu TV), Rikard Bangun (Harian Kompas), Primus Dorimulu (Suara Pembaruan), Arif Budisusilo (Bisnis Indonesia), Usman Kansong (Media Indonesia), Nasihin Masha (Republika) dan Don Kardono (Indopos).
Pertemuan yang dipandu oleh Nurjaman tersebut digelar secara terbuka. Pertemuan diawali dengan acara tiup lilin untuk merayakan ulang tahun dua pemred yakni Usman dan Nasihin. Selanjutnya, pertemuan diisi dengan sesi tanya jawab antara Jokowi dan para pimpinan media massa. (dil/jpnn)
JAKARTA - Calon presiden (capres) PDI Perjuangan Joko Widodo alias Jokowi melakukan pertemuan dengan sejumlah pimpinan media massa, Selasa (15/4)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- AIA Health X Hadir Beri Perlindungan Optimal dengan Harga Terjangkau
- Pengemudi Taksi Ini Bantu Lansia Pulang ke Rumah, Andre: Pahlawan di Jalanan
- Pekan TV Fujian dan MNC Jalin Kerja Sama, Siap Perkenalkan Budaya Quanzhou di Tanah Air
- Jebolan Indonesian Idol Ini Bakal Sepanggung Lagi di Malam Puncak Ulang Tahun MNC Group
- Terima Aspirasi Aliansi Pejuang Seleksi CPNS 2024, Paul Finsen Mayor Berharap Prabowo Turun Tangan
- Heru B. Wasesa dan Tim Gali Fakta Sejarah Nusantara dari Perspektif Eropa