Jokowi Gelontorkan Rp 800 Miliar Untuk Perbaiki Jalan Rusak di Lampung

jpnn.com, LAMPUNG TENGAH - Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah mengunjungi sejumlah titik jalan rusak yang ada di Kabupaten Lampung Tengah.
Pada kesempatan itu, Jokowi menyebut pemerintah pusat bakal menggelontorkan dana sebesar Rp 800 miliar untuk memperbaiki jalan di daerah itu.
"Saat ini semangat kita adalah ingin memperbaiki jalan-jalan yang rusak dan kita lalui bersama, baik jalan kabupaten, provinsi, kota yang rusak parah," ujar Jokowi dalam kunjungannya di Jalan Seputih Raman, Lampung Tengah, Jumat.
Dia mengatakan tahun ini pemerintah pusat khusus memberikan dana untuk perbaikan jalan di Provinsi Lampung sebanyak Rp 800 miliar.
"Jadi, khusus untuk Lampung kurang lebih untuk perbaikan 15 ruas jalan, termasuk ini akan diberikan Rp 800 miliar," katanya.
Dia menjelaskan pembangunan 15 ruas jalan tersebut akan dimulai pada Juni, sebab harus melalui masa lelang.
"Karena harus lelang begitu saya lihat lokasi langsung memerintahkan Menteri PUPR untuk melaksanakannya, dan ini akan dimulai pekerjaannya pada Juni," ucapnya.
Mantan Gubernur DKI Jakarta itu melanjutkan dengan adanya perbaikan itu diharapkan masyarakat dapat terbantu.
Presiden Jokowi menyebut pemerintah bakal memberikan dana sebesar Rp 800 miliar untuk membantu perbaikan jalan di Lampung.
- Harisandi Terima Keluhan Jalan Rusak dari Warga Pamekasan
- Prabowo: Danantara Akan jadi Salah Satu Pengelola Dana Kekayaan Negara Terbesar di Dunia
- Ahmad Luthfi Langsung Fokus Perbaikan Jalan di Jateng
- Farhan Fokus Perbaikan Jalan & Penanganan Sampah di Bandung seusai Dilantik jadi Wali Kota
- Ini Alasan Jasa Marga Tak Bisa Perbaiki Jalan Rusak Akses GT Karawang Timur, Oh
- 100 Km Jalan Provinsi di Jateng Rusak Parah Gegara Banjir