Jokowi Hadapi Masalah dengan Senyuman

jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan, Presiden Joko Widodo alias Jokowi tidak dalam kondisi panik saat memutuskan menggelar pertemuan dengan pimpinan Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
Menurut Hasto, pria asal Solo, Jawa Tengah, itu merupakan pemimpin yang sabar.
"Tidak pernah (panik). Pak Jokowi pemimpin yang menghadapi masalah dengan senyum," kata Hasto di gedung DPR, Jakarta, Kamis (26/4).
Dia menambahkan, Jokowi selalu menunjukkan sikap sebagai pemimpin yang mau bermusyawarah dan berdialog meski diterpa hujatan.
"Gaya pemimpin yang membangun persaudaraan inilah yang ditunjukkan oleh Pak Jokowi," kata Hasto.
Sebelumnya, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon menilai pertemuan dengan PKS merupakan bentuk kepanikan Jokowi.
Menurut dia, Jokowi panik karena harus berhadapan dengan Ketum Gerindra Prabowo Subianto. (boy/jpnn)
Jokowi tidak dalam kondisi panik saat memutuskan menggelar pertemuan dengan pimpinan Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
Redaktur & Reporter : Boy
- Sentil Perlakuan KPK terhadap Agustiani Tio, Hasto: Ini Tidak Manusiawi!
- Pengacara Sebut Keterangan Saksi Tak Ungkap Uang Suap dari Hasto
- Gerindra Ungkap Alasan Prabowo Utus Jokowi ke Pemakaman Paus Fransiskus, Ternyata...
- Febri Sebut Tak Ada Saksi yang Bilang Uang Suap Berasal dari Hasto
- 7 Saksi dari JPU Tak Bisa Buktikan Kesalahan Hasto, Maqdir Bilang Begini
- Koordinator Gerakan Indonesia Cerah Tanggapi Kelompok yang Kerap Sudutkan Jokowi