Jokowi Harus Keluar dari Tekanan Politik Partai Pengusung

jpnn.com - JAKARTA - Pakar Komunikasi Politik, Tjipta Lesmana mengatakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) bukanlah petugas partai pengusung yang mengantarkannya menjadi presiden. Karena itu, Jokowi harus menggunakan kewenangannya secara bebas.
"Ingat bukan petugas partai, tapi presiden Indonesia. Gunakan kewenangannya secara bebas," kata Tjipta dalam diskusi "Jokowi, Kok Gitu" di Cikini, Jakarta, Sabtu (17/1).
Hal itu diungkapkan Tjipta menanggapi penunjukan Komjen Pol Budi Gunawan sebagai calon Kapolri. Usulan Jokowi sudah disetujui oleh DPR.
Tjipta menduga banyak tekanan politik terhadap Jokowi. Pasalnya, ia tetap mengajukan Budi sebagai calon Kapolri meskipun sudah ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK.
"Banyak intervensi politik ini pelajaran bagi Pak Jokowi. Pak Jokowi harus keluar dari kungkungan," tandas Tjipta. (gil/jpnn)
JAKARTA - Pakar Komunikasi Politik, Tjipta Lesmana mengatakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) bukanlah petugas partai pengusung yang mengantarkannya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Peringati Hari Kartini, Wamendagri Ribka: Perempuan Harus Bangkit dan Bertransformasi
- Besok Tes PPPK Tahap 2 Dimulai, Honorer Belum Bisa Cetak Kartu Ujian
- TNI Masuk Kampus, Legislator PDIP: Perguruan Tinggi Bukan Medan Pertempuran
- Mahfud MD Sebut Kejaksaan Didukung Rakyat untuk Bersihkan Peradilan
- Didukung Dedi Mulyadi hingga Wamendikdasmen, BPN Justru Kalah Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung
- Tokoh Masyarakat Papua Dukung Aparat Tindak Tegas OPM