Jokowi Heran Dijadikan Penanggung Jawab Penuh MRT

Jokowi Heran Dijadikan Penanggung Jawab Penuh MRT
Jokowi Heran Dijadikan Penanggung Jawab Penuh MRT
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo menilai ada yang tidak beres dalam kontrak kerjasama dengan pihak Jepang terkait proyek pembangunan MRT. Pasalnya, dalam kontrak tersebut dirinya sebagai gubernur didaulat untuk bertanggung jawab penuh atas proyek sarana transportasi masal tersebut.

"Nggak tahu kok bisa kayak gitu, kan harusnya, ada PT, ada BUMD, ya tanggung jawab penuhnya ada di PT itu dong. Kok bawa-bawa gubernur juga nggak ngerti saya, enak banget jadi direksi," kata Jokowi kepada wartawan di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (3/12).

Sebagai penanggung jawab penuh, maka Jokowi dipastikan akan mendapat sanksi hukum bila terjadi penyelewengan dalam proyek tersebut. Padahal, ujar Jokowi. "Kan tugas saya bukan hanya mengurusi MRT saja," imbuhnya.

Mantan Walikota Surakarta tersebut mengaku akan membicarakan hal ini lebih lanjut dalam pertemuannya dengan Menteri Keuangan Agus Martowardojo, Selasa (4/12) besok. Ia juga berniat untuk melakukan negosiasi ulang dengan pihak Jepang terkait poin pihak penanggung jawab.

JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo menilai ada yang tidak beres dalam kontrak kerjasama dengan pihak Jepang terkait proyek pembangunan MRT.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News