Jokowi Ingatkan Praja Lulusan IPDN Jauhi Mental Dilayani

jpnn.com - JATINANGOR - Presiden Joko Widodo mengingatkan 1.974 lulusan Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) angkatan ke-22 Tahun 2015 bahwa pelantikan sebagai pamong praja nuda merupakan awal berkarya dan berbakti pada masyarakat dan negara. Karenanya, Jokowi -sapaan Joko Widodo- mengingatkan pentingnya para praja memiliki jiwa melayani.
"Saya menaruh harapan pada pamong praja muda, harus menjadi pelopor jiwa bangsa. Pendiri bangsa, Bung Karno mengatakan, membangun negara, membangun pertahanan adalah pertama-tama. Tahap utamanya, membangun jiwa bangsa," ujar Jokowi saat melantik Pamong Praja Muda di kampus IPDN, Sumedang, Jawa Barat, Senin (15/6).
Jokowi menambahkan, seluruh aparatur negara harus punya komitmen untuk bisa menjadi contoh perubahan. Karena itu, revolusi mental harus bisa menjadi gerakan kolektif seluruh rakyat.
"Rakyat harus menjadi bagian. Mari perbaharui momentum bersama mewujudkan pamong praja yang mau mencintai dan bekerja, bergotong royong bersama rakyat," ujarnya.
Selain itu, Jokowi juga mengingatkan para pamong praja muda agar tidak bermental dilayani tetapi justru mau melayani rakyat. "Selamat bekerja untuk masyarakat, bangsa dan negara," ucapnya.(gir/jpnn)
JATINANGOR - Presiden Joko Widodo mengingatkan 1.974 lulusan Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) angkatan ke-22 Tahun 2015 bahwa pelantikan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Hadir di Jakarta, Turkish University Fair 2025 Diminati Pelajar dan Masyarakat
- HaiGuru Komitmen Tingkatkan Kompetensi Guru, Kuasai Teknologi AI
- PIS Buka Program Beasiswa Crewing Talent Scouting untuk Memperkuat SDM Pelaut
- SPMB 2025: Jalur Prestasi Jenjang SMP dan SMA Ditambah
- UTBK-SNBT 2025 Bocor, Peserta Pasang Kamera di Behel Gigi, Kuku dan Kancing
- Pameran Pendidikan Turki Terbesar Hadir di Jakarta, Ada 25 Kampus Ternama