Jokowi Ingin Manajemen BNPB Makin Kuat
jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo telah melantik Letjen TNI Doni Monardo sebagai kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB). Pengangkatan TNI aktif itu juga bertujuan untuk memperkuat manajemen lembaga yang menangani masalah kebencanaan tersebut.
“Kita harus tahu dan sadar bahwa negara ini dikeliling oleh cincin api, ring of fire sehingga perlu sebuah manajemen yang kuat," kata Jokowi usai acara pelantikan di Istana Negara, Jakarta pada Rabu (9/01/2019).
BNPB menurut mantan gubernur DKI Jakarta itu, membutuhkan sebuah kepemimpinan yang kuat untuk mengonsolidasi, dan mengoordinasikan baik dengan pemda, TNI, Polri dalam memberikan respons cepat ketika terjadi bencana.
“BNPB memerlukan leadership, sebuah kepemimpinan yang kuat dan saya melihat Pak Letnan Jenderal Doni orangnya," jelas suami Iriana.
Disinggung soal perubahan Keppres yang memungkinkan BNPB dipimpin TNI aktif, Jokowi mengaku tidak melihat hal itu sebagai substansi. Namun bagaimana lembaga tersebut bisa lebih kuat.
“Saya tidak melihat aktif atau tidak aktif. Tetapi yang ingin saya lihat adalah manajemen yang kuat, tindakan yang cepat di lapangan," tandasnya.(fat/jpnn)
BNPB membutuhkan kepemimpinan yang kuat untuk mengonsolidasi dan mengoordinasikan baik dengan pemda, TNI, Polri dalam merespons cepat saat terjadi bencana.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Jokowi Seharusnya Tidak Memanfaatkan Prabowo Demi Kepentingan Politik Pribadi
- Prabowo dan Jokowi Bertemu di Surakarta, Lalu Makan ke Angkringan
- Akbar Yanuar
- Mengintip Spesifikasi Mobil Maung Garuda yang Ditumpangi Prabowo dan Jokowi, Sangar
- Presiden Prabowo Bawa Bobby Tinggal di Istana Negara, Lihat Tuh
- Jokowi Resmi Lengser, Prabowo Kini Menjabat Presiden RI