Jokowi Ingin Persatuan Antarnegara Dunia Berasaskan Perdamaian
jpnn.com, BOGOR - Presiden Joko Widodo menginginkan persatuan antarnegara dunia berasaskan perdamaian dan sikap saling menghormati kedaulatan.
Hal ini disampaikan pria yang akrab disapa Jokowi itu saat menerima kunjungan Raja Belanda Willem-Alexander beserta Ratu Maxima di Istana Bogor, Jawa Barat, Selasa (10/3).
"Perdamaian dan stabilitas dunia dapat tercapai jika negara-negara di dunia melakukan hubungan berdasar penghormatan dan integritas wilayah negara lain," kata Jokowi.
Jokowi mengingatkan kepada Raja Alexander dan Ratu Maxima bahwa Indonesia sudah berusia 75 tahun sejak merdeka pada 17 Agustus 1945.
Di usia tersebut, kata Jokowi, Indonesia terus menjadi bagian penyelesaian masalah dunia, berusaha terus berkontribusi dalam upaya perdamaian dan kesejahteraan dunia.
"Kami menyaksikan dunia yang dipenuhi ketidakpastian, dinamika yang sangat tinggi. Ketidakpastian dapat dikurangi jika negara-negara di dunia melakukan kerja sama yang saling menguntungkan dan menghormati," kata dia.
Bagi Jokowi, sulit untuk menjaga stabilitas keamanan dunia apabila hubungan antarnegara tidak saling menghormati dan menganggu integritas wilayah bangsa lainnya.
"Dan saya ingin mengajak baginda membangun sebuah hub yg kuat berdasarkan prinsip-prinsip tersebut," kata Jokowi. (tan/jpnn)
Sulit untuk menjaga stabilitas keamanan dunia apabila hubungan antarnegara tidak saling menghormati dan menganggu integritas wilayah bangsa lainnya.
- Jokowi Seharusnya Tidak Memanfaatkan Prabowo Demi Kepentingan Politik Pribadi
- Prabowo dan Jokowi Bertemu di Surakarta, Lalu Makan ke Angkringan
- Akbar Yanuar
- Mengintip Spesifikasi Mobil Maung Garuda yang Ditumpangi Prabowo dan Jokowi, Sangar
- Presiden Prabowo Bawa Bobby Tinggal di Istana Negara, Lihat Tuh
- Jokowi Resmi Lengser, Prabowo Kini Menjabat Presiden RI