Jokowi: Jangan Lupa, Minumlah Kopi Indonesia
jpnn.com, WELLINGTON - Presiden Joko Widodo mempromosikan kopi Indonesia saat jamuan santap siang bersama Gubernur Jenderal Selandia Baru Dame Patsy Reddy di Government House, Wellington, Senin (19/3).
"Jangan lupa. Jika minum kopi, minumlah kopi Indonesia," kata pria yang karib disapa Jokowi itu.
Jokowi mengaku naluri bisnisnya muncul ketika mendengar masyarakat Selandia Baru senang meminum kopi.
"Saya langsung berpikir Indonesia harus dapat mengekspor lebih banyak kopi ke Selandia Baru," ujar Jokowi.
Mantan gubernur DKI Jakarta itu menambahkan, Indonesia merupakan salah satu produsen kopi terbesar di dunia.
Indonesia juga memiliki berbagai jenis kopi. Mulai kopi Bali, Sumatera, Jawa, dan Toraja.
"Masing-masing kopi ini memiliki cita rasa keunikan yang berbeda. Saya mendengar kopi Sumatera dan kopi Jawa barat cukup populer di sini," kata Jokowi. (fat/jpnn)
Presiden Joko Widodo mempromosikan kopi Indonesia saat jamuan santap siang bersama Gubernur Jenderal Selandia Baru Dame Patsy Reddy
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam