Jokowi: Jangan Lupa Simpan Nomor Pak Luhut
jpnn.com - JAKARTA- Presiden Joko Widodo meminta semua kepala daerah berkoordinasi dengan Menkopolhukam Luhut Binsar Panjaitan jika mendapat masalah di wilayah masing-masing. Terutama, jika ada kriminalisasi oleh aparat penegak hukum di daerah.
"Saya minta Pak Menkopolhukam berikan nomor teleponnya biar semuanya nyatet, agar tadi yang disampaikan kalau ada pertanyaan bisa. Kalau ada hal-hal berkaitan aparat hukum di provinsi," ujar pria yang akrab disapa Jokowi itu saat rapat kerja pemerintah di Istana Negara, Jakarta, Rabu (21/10).
Ia juga meminta para kepala daerah untuk berkoordinasi dengan mantan Kepala Staf Presiden itu jelang pilkada serentak, 9 Desember mendatang. Terutama jika ada hal-hal yang menyangkut gangguan keamanan.
"Diinformasikan pada menkopolhukam secepat-cepatnya sehingga potensi yang kecil itu bisa dihilangkan dan dipadamkan. Jangan sampai sudah ada apinya, apalagi sudah kebakaran baru carikan pemadamnya, terlambat," tegas Jokowi.
Sebelumnya, memang Luhut sudah membentuk tim untuk mengawal kerja pemerintah daerah. Terutama untuk mencegah adanya kriminalisasi pada kepala daerah oleh penegak hukum. (flo/jpnn)
JAKARTA- Presiden Joko Widodo meminta semua kepala daerah berkoordinasi dengan Menkopolhukam Luhut Binsar Panjaitan jika mendapat masalah di
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Buntut Korupsi Pertamax, Pakar Desak Prabowo Nonaktifkan Erick Thohir
- Mudik Gratis BUMN Kembali Digelar Sebagai Wujud Kepedulian Terhadap Masyarakat
- Puluhan PMI Jateng Dipulangkan, Banyak yang Sakit & Tak Betah Beban Kerja Tinggi
- Guru Beserdik Degdegan Tidak Dapat TPG Tahun Ini, Dapodik Belum Final
- Temui LPDP Kemenkeu, Mentrans Iftitah Sulaiman Bahas Beasiswa Transmigrasi Patriot
- Waka MPR Dorong Pelestarian Bahasa Daerah Demi Mempertahankan Identitas Bangsa