Jokowi Jaring Suara di Condet
Dengarkan Keluhan Warga, Ikut Salat Bersama
Minggu, 03 Juni 2012 – 19:26 WIB
JAKARTA - Calon gubernur (cagub) DKI Jakarta dari PDIP dan Gerindra, Joko Widodo (Jokowi) menemui warga di Condet, Jakarta Timur, Minggu (3/6) sekitar pukul 10.00. Wali Kota Solo itu disambut hangat warga dan ibu-ibu dari Suara Ibu Peduli.
Dalam kesempatàn itu, Jokowi berbicara tentang sistem kesehatan dengan kartu sehat. "Kalau ada yang sakit tinggal tunjukkan kartu, nanti Pemda yang bayar," janjinya.
Baca Juga:
Besarnya APBD DKI Jakarta yang mencapai Rp 140 triliun dalam lima tahun, membuat warga menanyakan manfaatnya bagi kesehatan warga. Terutama, warga mengeluhkan mahalnya biaya pengobatan. "Lalu kenapa tidak dilakukan (menggratiskan pengobatan)?" tanya warga kepada Jokowi.
Dengan gaya khasnya, Jokowi memberikan jawaban untuk berkelit. "Ya jangan tanya saya. Tanya sama yang sekarang," kata Jokowi disambut derai tawa warga yang hadir.
JAKARTA - Calon gubernur (cagub) DKI Jakarta dari PDIP dan Gerindra, Joko Widodo (Jokowi) menemui warga di Condet, Jakarta Timur, Minggu (3/6) sekitar
BERITA TERKAIT
- Menjelang Muktamar PBB, Bang Ferry Diunggulkan Jadi Ketua Umum
- Jokowi Ucapkan Selamat Ultah ke-52 PDIP, Darmizal: Sikap Terpuji, Patut Jadi Contoh
- Ikhtiar Taruna Merah Putih Memikat Anak Muda Melalui Logo Baru
- DPR Mendukung Pemerintah untuk Tingkatkan Produksi Garam Lokal
- Kembali Terpilih jadi Gubernur Sumsel, Herman Deru Siap Menyukseskan Program MBG
- Absen di Acara HUT ke-52 PDIP di Jakarta, Bambang Pacul Beri Penjelasan, Ternyata