Jokowi-JK Menang tanpa Perayaan
Jumat, 22 Agustus 2014 – 08:38 WIB

Jokowi-JK Menang tanpa Perayaan
JAKARTA - Menghadapi putusan MK kemarin, pasangan Jokowi-JK tidak menggelar acara khusus. Hal itu berbeda dengan momentum pengumuman hasil quick count pada 9 Juli, atau ketika pengumuman hasil rekapitulasi KPU pada 22 Juli 2014.
"Tidak ada agenda khusus, cukup di dua momen terdahulu," kata Tjahjo Kumolo saat ditemui di kantor DPP PDIP, Jl. Lenteng Agung, Jakarta, kemarin (21/8). Menurut dia, perayaan kemenangan di Tugu Proklamasi pada 9 Juli dan di Pelabuhan Sunda Kelapa saat 22 Juli sudah cukup.
"Sekarang yang penting, bagaimana semua pihak untuk menatap perjalanan bangsa ini kedepan," lanjutnya.
Sejak siang hari, Megawati memilih untuk memimpin pertemuan dengan sejumlah pengurus DPP PDIP di kantor partai pengusung utama Jokowi-JK tersebut. Di sana, putri proklamator RI Soekarno itu sempat menonton bareng sidang MK lewat televisi bersama para pengurus baru meninggalkan lokasi sekitar pukul 17.30 WIB.
JAKARTA - Menghadapi putusan MK kemarin, pasangan Jokowi-JK tidak menggelar acara khusus. Hal itu berbeda dengan momentum pengumuman hasil quick
BERITA TERKAIT
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi