Jokowi-JK Tolak Keinginan Kubu Prabowo-Hatta
Terkait Usul Penundaan Pengumuman Hasil Pilpres
jpnn.com - JAKARTA - Pasangan capres-cawapres nomor urut dua Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK) menentang permintaan kubu Prabowo Subianto-Hatta Rajasa agar Komisi Pemilihan Umum (KPU) menunda pengumuman hasil rekapitulasi suara pemilu presiden. Menurut Jokowi, penundaan penetapan rekapitulasi suara pilpres sama dengan melanggar konstitusi.
“Nggak ada apa-apa, ngapain ditunda? Sesuai undang-undanglah. Kalau undang-undang bilang tanggal 22 Juli ya udah. Itu bukan kemauan kita. Kalau ada yang tidak mau, ya nyalahin undang-undang," ujar Jokowi usai buka puasa bersama Presiden SBY di Istana Negara, Minggu, (20/7).
Namun demikian mantan Wali Kota Surakarta itu tak ingin banyak bicara mengenai hasil rekapitulasi sementara di KPU yang tengah berlangsung. Sebab, kata Jokowi, penentuan hasil akhir pilpres memang menjadi kewenangan KPU.
"Sudah saya sampaikan bolak-balik, kita tunduk pada konstitusi, tunduk pada kehendak rakyat," katanya.
Sementara Jusuf Kalla justru tampak lebih optimistis. Ia merasa yakin bakal memenangi pilpres bersama Jokowi.
Karenanya, kalau ada gugatan atas hasil pilpres ke Mahkamah Konstitusi (MK) maka itu bukan dari kubu Jokowi-JK. "Yang jelas bukan kami. Nanti sabar semuanya, tunggu KPU. Jangan manas-manasin, nanya yang dingin-dingin," kata Kalla sambil tertawa.(flo/jpnn)
JAKARTA - Pasangan capres-cawapres nomor urut dua Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK) menentang permintaan kubu Prabowo Subianto-Hatta Rajasa agar
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sikap Ahli di Sidang Kasus Timah Tidak Etis, Perhitungan Kerugian Negara Diragukan
- Rayakan HUT ke-24, Epson Berkomitmen Berikan Dampak Positif Bagi Masyarakat Indonesia
- Ahmad Muzani Ingatkan Warga Jaga Persatuan & Kesatuan Menjelang Pilkada 2024
- KNPI Ajak Seluruh Pemuda Bergerak Mewujudkan Indonesia Emas 2045
- Lolly Suhenty Serahkan Santunan Dana Kepada Keluarga Staf Bawaslu yang Wafat
- Bantah Kriminalisasi Jaksa Jovi, Kejagung Singgung Tuduhan Tak Senonoh soal Nella Marsella